Kenali 8 Tipe Kecerdasan Majemuk sebagai Penunjang Belajar Anak

Ericha Fernanda - Rabu, 25 Agustus 2021
Tipe kecerdasan majemuk sebagai penunjang belajar anak.
Tipe kecerdasan majemuk sebagai penunjang belajar anak. fizkes

Parapuan.co - Cara yang jauh lebih baik untuk memahami individualitas tentang bagaimana anak-anak belajar adalah dengan menerapkan konsep kecerdasan majemuk atau gaya belajar.

Pada tahun 1983, Howard Gardner, seorang psikolog perkembangan dan tokoh pendidikan di Harvard Graduate School of Education membantah gagasan bahwa orang dilahirkan dengan kecerdasan tunggal yang dapat diukur, seperti dengan tes IQ dan tidak dapat diubah.

Menurut teori Multiple Intelligences (MIs) Howard Gardner, setidaknya ada delapan kecerdasan manusia yang berbeda.

Teori tersebut juga mengemukakan bahwa semua manusia dilahirkan dengan kecerdasan dalam menunjang pembelajaran masing-masing. 

Gardner juga menegaskan bahwa orang memiliki profil kecerdasan yang unik dan berbeda yang dibentuk oleh faktor biologis dan lingkungan.

Misalnya, satu anak mungkin memiliki kecerdasan musik dan kecerdasan matematika sementara anak lain mungkin memiliki kecerdasan linguistik atau interpersonal yang lebih kuat.

Mengutip Verywell Family, ada 8 tipe kecerdasan majemuk pada anak dan perbedaannya. Simak penjelasannya, yuk! 

1. Spasial/Visual

Anak dengan kecerdasan spasial akan sangat ahli membuat visualisasi, menciptakan, dan memanipulasi sesuatu dalam suatu ruang seperti yang dilakukan oleh pilot pesawat, arsitek, atau pemain catur.

Orang tua dapat mendukungnya dengan memberikan rangkaian puzzle, belajar navigasi, atau permainan menyusun balok dan karya tiga dimensi.

Baca Juga: Selain Membuat Pilihan, Ini 4 Cara Melatih Anak Berpikir Kritis