Viral! 10 Lagu TikTok Ini Sering Dipakai Penggunanya Sepanjang Masa

Firdhayanti - Rabu, 18 Agustus 2021
Disukai banyak generasi Z dan Milenial, ini dia rekomendasi 10 daftar lagu TikTok viral berbahasa Inggris 2021.
Disukai banyak generasi Z dan Milenial, ini dia rekomendasi 10 daftar lagu TikTok viral berbahasa Inggris 2021. insta_photos

Parapuan.co - Kini, TikTok merupakan aplikasi yang begitu populer. 

Salah satu hal yang melekat dari aplikasi asal China tersebut bukan hanya videonya yang unik.

Lagu yang digunakan sebagai backsound pun menjadi populer. 

Baca Juga: Angkat Isu Perjuangan Mimpi, Ini Dia Deretan Film Lokal Terbaik Karya Anak Bangsa

Bahkan, ada lagu dari tahun 90-an yang digunakan lho, Kawan Puan. 

Penasaran kan, apa saja daftar lagu TikTok viral yang banyak digunakan sepanjang masa?

Ini dia 10 lagu TikTok viral terbaik sepanjang masa yang dirangkum PARAPUAN dari Teen Vogue

1. Bored In the House - Tyga ft. Curtis Roach

Mempunyai lirik yang sesuai dengan keadaan banyak orang saat pandemi, lagu ini kerap digunakan sebagai backsound para pengguna TikTok. 

Hal ini pulalah yang menyebabkan lagu Bored In The House menjadi begitu populer. 

Tak lupa dengan irama yang asyik serta bagian chours "I'm bored in the house and I'm in the house bored," yang bikin terngiang-ngiang terus di kepala kamu. 

2. Peaches - Justin Bieber ft. Daniel Caesar (Giveon) 

Lagu yang berada di album Justin Bieber berjudul Justice (2021) ini memadukan suara lembut Daniel Caesar dan Justin Bieber.

Dua penyanyi yang tentunya sudah tidak asing di industri musik. 

Tak heran hal ini membuat lagu ini kerap muncul di TikTok. 

3. Dance Monkey - Tones and I

Lagu ini tentu sudah tak asing lagi di telinga Kawan Puan, bukan?

Berbagai video di TikTok menggunakan lagu ini, mulai dari tutorial kecantikan hingga dance sampai saat ini. 

Tentu saja, lagu yang dirilis di tahun 2019 ini bisa masuk ke dalam lagu TikTok viral terbaik sepanjang masa. 

Baca Juga: Lawan Stigma Negatif, Voice of Baceprot Rilis Single God Allow Me (Please) To Play Music

4. Best Friend - Doja Cat, Saweetie

Kawan Puan tahu best friend challenge yang populer di TikTok?

Itu lho, challenge membuat koreo dance bersama teman kamu. 

Kalau kamu pernah melakukannya, pasti kamu hapal lagu ini dan membuat banyak di seluruh dunia berpasangan untuk membuat gerakan mereka sendiri ke lagu yang menarik ini.

5. Dior - Pop Smoke

Sepertinya semua orang mulai dari anak SMP hingga ibu rumah tangga sering memakai lagu ini.

Bahkan, lagu ini telah ditampilkan dalam 188.000 video di TikTok. 

6. International Super Spy - The Backyardigans

Tampaknya, berbagai lagu dari animasi anak ini banyak digunakan pengguna TikTok. 

Salah satu lagunya yang begitu populer yakni International Super Spy

Biasanya, lagu ini digunakan ketika pengguna TikTok ingin mengungkap fakta-fakta mengenai dirinya. 

Baca Juga: Angkat Isu Perjuangan Mimpi, Ini Dia Deretan Film Lokal Terbaik Karya Anak Bangsa

7. Circus - Britney Spears

Ternyata, lagu dari ikon Pop di tahun 90-an ini juga masih didengarkan sampai sekarang, salah satunya di lagu Circus

Menggunakan lagu ini sebagai backsound, orang-orang membayangkan bagaimana menjadi bintang Pop tersebut.

8. Love Game - Lady Gaga

Lagu ini menjadi viral lantaran TikTok meme yang dibuat pengguna TikTok. 

Para pengguna TikTok menceritakan situasi tak menyenangkan yang harus dihadapi ketika keluar dari kamar mereka. 

Tahu akan menghadapi situasi tersebut, mereka pun berjalan mundur dengan gaya yang khas. 

9. Day 'n' Nite - Kid Cudi

Lagu ini menjadi sound yang digunakan ketika membuat video Day n Nite

Dalam video Day n Nite, terdapat tulisan yang kata-katanya diwarnai hitam dan putih. 

Namun ketika lampu dipadamkan, makna sebenarnya yang ingin diungkapkan oleh penulis terungkap.

Baca Juga: Inspiratif! 5 Lagu BTS Ini Angkat Isu Sosial Politik dan Masalah Generasi Muda

10. Vibe - Cookiee Kawaii

Lagu ini sudah dipakai menjadi backsound di TikTok sejak 2020 lalu. 

Biasanya, lagu ini dipakai saat ingin menampilkan koreo yang sesuai dengan irama lagu. 

Apakah salah satu lagu-lagu di atas sudah pernah Kawan Puan pakai di TikTok? (*)

Sumber: Teen Vogue
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania