Wah! Rewards dalam Bisnis Online Bisa Membuat Pelanggan Loyal

Tentry Yudvi Dian Utami - Senin, 16 Agustus 2021
Ilustrasi rewards belanja online
Ilustrasi rewards belanja online oatawa

Sebuat data dari Mckinsey&Co menyebutkan bahwa pembeli online yang loyal cenderung bertransaksi dua kali lebih banyak.

Menariknya, rewards tak hanya berlaku untuk pengusaha UMKM saja. Tetapi juga, pemberian rewards dari dompet digital juga bisa membuat pelanggan jadi loyal, lho.

"Fenomena ini sebenarnya sangat wajar. Saat ini kami juga memiliki salah satu mitra yang bergerak di industri dompet digital. Setelah mereka menjalankan sistem reward OttoPoint di aplikasi mereka, transaksi pengguna semakin meningkat."

"Rata-rata mitra kami telah berhasil menaikkan frekuensi transaksi sebanyak 25 persen dan volume transaksi 35 persen dalam waktu kurang lebih tiga bulan," ucap James Hamdani, CEO OttoPoint, perusahaan penyedia program loyalitas.

Baca Juga: Selain Inovatif, Ini 4 Tips Sukses Menjalankan Bisnis Fashion dari Pakar
Namun, menurut James, lebih baik memberikan rewards yang berorientasi jangka panjang.

Tawaran rewards ini bisa menarik pelanggan agar lebih setia untuk membeli produk kita.

Tapi, pastikan bahwa kamu memberikan rewards yang tidak hanya terlihat "manis" di depan, melainkan juga harus memberikan keuntungan untuk pembeli.

Yuk, berikan rewards sebanyak-banyaknya agar pelanggan semakin setia berbelanja di toko kita!(*)