Pakai Konsep 3R untuk Menumbuhkan Rasa Peduli Lingkungan Pada Anak

Saras Bening Sumunarsih - Minggu, 25 Juli 2021
Ilustrasi memilah sampah
Ilustrasi memilah sampah Freepik

Mengapresiasi Anak

Hal terakhir yang tidak kalah penting untuk orang tua lakukan adalah memberikan apresiasi pada anak. 

“Terakhir, berikan apresiasi yang spesifik. Artinya, kita dapat menyampaikan terima kasih setelah anak berhasil menghabiskan makanan, atau memilah sampah. Jangan lupa juga untuk diberikan pemahaman yang sederhana,” kata Reti.

Mengenai pola pembentukan perilaku anak untuk menjaga lingkungan, Founder Zero Waste Indonesia Maurilla S. Imron, yang juga merupakan seorang Ibu dari satu orang anak balita, menambahkan bahwa banyak kegiatan edukasi yang dapat dieksplorasi oleh orang tua dan anak di rumah.

Jika kegiatan ini dilakukan secara rutin, maka anak akan terbiasa melakukannya dan karakter anak sebagai individu yang peduli lingkungan akan terbentuk.

“Karena sebetulnya bumi ini merupakan playground yang baik bagi anak untuk mempertajam kemampuan sensory mereka,” jelas Maurilla. 

(*)

Baca Juga: Sambut Hari Anak Nasional dengan 4 Cara Kreatif Ini, Bisa Dilakukan di Rumah

 

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini