Pertimbangkan 3 Pertanyaan Ini Dulu Sebelum Terima Tawaran Pekerjaan

Vregina Voneria Palis - Rabu, 21 Juli 2021
pertanyaan penting untuk diri sendiri sebelum menerima tawaran pekerjaan
pertanyaan penting untuk diri sendiri sebelum menerima tawaran pekerjaan Background photo created by tirachardz

Apakah pekerjaan ini benar-benar sesuai untuk kamu?

Kawan Puan, penting bagi kamu untuk belajar sebanyak mungkin tentang posisi yang kamu lamar selama proses wawancara.

Setelah beberapa putaran wawancara, kamu harus memiliki gagasan yang jelas tentang apa yang akan kamu lakukan setiap hari jika kamu menerima tawaran pekerjaan tersebut.

Apakah kamu akan menyukai proyek-proyek pekerjaan yang akan kamu lakukan?

Apakah kamu dapat memanfaatkan keahlian kamu untuk membantu perusahaan mencapai tujuan mereka?

Baca Juga: Apakah Pindah Kerja Bisa Mengatasi Rasa Jenuh? Ini Jawaban Pakar

Jika tidak, maka kamu mungkin tidak akan mendapatkan banyak kepuasan dari pekerjaan itu.

Perekrut mungkin menawarkan pekerjaan karena mereka yakin kamu adalah karyawan yang tepat bagi perusahaan.

Namun, pertimbangkan lagi apakah kamu akan puas dengan posisi dan pekerjaan tersebut? 

Apakah kamu sependapat dengan nilai dan keyakinan perusahaan?

Kawan Puan, pertanyaan selanjutnya adalah apakah kamu memiliki nilai yang sama dengan perusahaan tersebut.

Jika nilai dan keyakinan kamu tidak sesuai dengan nilai perusahaan, maka akan sulit untukmu menikmati pekerjaan baru tersebut.

Baca Juga: Jenuh dengan Pekerjaan? Ini Cara Memotivasi Diri Sendiri Menurut Pakar

Nah, Kawan Puan, itu dia beberapa pertanyaan yang harus kamu tanyakan pada dirimu sendiri sebelum mantap menerima tawaran pekerjaan.

Jangan asal memberikan jawaban "iya", pertimbangkan lagi apakah pekerjaan tesebut cocok untukmu atau tidak!(*)