Punya Bekas Jerawat PIE dan PIH? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Putri Mayla - Kamis, 22 April 2021
Penyebab dan cara mengatasi bekas jerawat PIE dan PIH
Penyebab dan cara mengatasi bekas jerawat PIE dan PIH Pexels

Penyebab

Bekas jerawat PIE disebabkan oleh pelebaran, pembengkakan, atau kerusakan pada pembuluh darah kecil yang disebut kapiler yang berada di bawah kulit.

PIE juga bisa disebabkan dari jerawat kistik, namun kondisi kulit inflamasi seperti dermatitis dan paparan sinar matahari juga bisa menjadi penyebabnya, Kawan Puan.

Sedangkan bekas jerawat PIH disebabkan oleh produksi melanin berlebih pada kulit.

Baca Juga: Bisa Sebabkan Infeksi, Ini Dampak Buruk Memencet Jerawat di Area 'Triangle of Death'

Gejala

PIE biasanya menyerupai bintik jerawat, meskipun tidak terlihat seperti komedo atau komedo putih.

Bekas jerawat PIE berwarna merah, merah muda, atau terkadang ungu.

PIE dapat muncul dalam kelompok atau sebagai titik tunggal pada kulit.

PIE bisa bertahan hingga 6 bulan untuk hilang dengan sendirinya. Namun, bisa juga hilang lebih cepat dalam beberapa minggu.

Sedangkan bekas jerawat PIH berwarna coklat dan kehitaman.

PIH juga bertahan lebih lama dari PIE nih, Kawan Puan.