Bisa Bantu Turunkan Berat Badan, Buah Leci Ternyata Punya Segudang Manfaat Kesehatan

Maharani Kusuma Daruwati - Senin, 19 April 2021
Lychee fruits
Lychee fruits LuVo

Membantu penurunan berat badan

Penurunan berat badan selama musim panas adalah proses yang sangat rumit.

Meskipun keringat berlebih selama musim panas membantu membakar kalori tubuh, hal itu juga dapat menyebabkan hilangnya elektrolit penting dan menyebabkan dehidrasi.

Leci membantu menurunkan berat badan karena rendah kalori dan karbohidrat.

Selain itu juga membantu menjaga keseimbangan elektrolit karena adanya mineral elektrolit seperti natrium, kalium dan kalsium.

Baca Juga: Cara Bersihkan Kolang-kaling agar Hidangan Buka Puasamu Makin Segar

Menjaga kamu tetap berenergi

Leci yang kaya akan nutrisi membantu memberikan energi instan dan membuat Kawan Puan tetap berenergi.

Vitamin seperti C, K, dan B-kompleks, serta mineral seperti folat, magnesium, dan kalium membantu meningkatkan metabolisme dan meningkatkan tingkat energi tubuh, sehingga berkontribusi pada kesejahteraan seseorang.

Memiliki efek antibakteri

Sebuah penelitian telah menunjukkan bahwa leci memiliki efek antibakteri yang kuat terhadap berbagai bakteri Gram-positif dan Gram-negatif.

Sifat buah ini dapat membantu mengobati banyak penyakit musim panas seperti infeksi E. Coli yang disebabkan oleh jenis bakteri ini.  (*)

Sumber: Boldsky
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati