Parapuan.co - Kulkas merupakan peralatan elektronik yang sering ditemukan di setiap hunian. Bicara tentang kulkas, tahukah kamu bahwa meletakkan peralatan satu ini ada aturannya?
Menurut ilmu feng shui, kulkas bukan hanya peralatan penyimpan makanan saja, tetapi juga berkaitan langsung dengan kesehatan dan kemakmuran. Lantas, mana area terbaik untuk meletakkan kulkas?
Penempatan kulkas tidak asal, sebab ini sangat memengaruhi aliran energi di rumah. Di sisi lain, menempatkan kulkas di area yang tepat bisa membantu menjaga keseimbangan energi dan mendukung kesejahteraan di rumah.
Merujuk dari laman Kompas.com, berikut area terbaik meletakkan kulkas di rumah menurut ilmu feng shui:
1. Tidak Dekat Pintu Masuk Dapur
Jika kamu menempatkan kulkas di dekat pintu masuk dapur, ada baiknya jika kamu segera memindahkannya. Kulkas yang diletakkan terlalu dekat atau langsung berhadapan dengan pintu masuk dapur, pintu belakang, atau lorong bisa menyebabkan energi positif mengalir terlalu cepat keluar.
Feng shui mengajarkan bahwa aliran energi yang terlalu deras dapat membawa keluar keberuntungan dan rezeki. Jadi, sebaiknya, pilih area yang tidak terlihat langsung dari pintu untuk menjaga stabilitas energi di sekitar kulkas.
2. Tidak di Sebelah Kompor
Selain dekat pintu dapur, ada area lain yang perlu dihindari saat meletakkan kulkas, yakni di sebelah kompor. Dalam ilmu feng shui, kompor melambangkan elemen api sementara kulkas mewakili elemen air.
Baca Juga: Makanan yang Boleh Disimpan dan Harus Dibuang dari Kulkas Usai Listrik Padam