Dukung 30 Juta UMKM Go Digital di 2024, GoBiz dari Gojek Lakukan Kampanye Ini

Arintha Widya - Rabu, 14 Desember 2022
Kampanye #JalanPinterJualan dari GoBiz
Kampanye #JalanPinterJualan dari GoBiz Dok. Gojek

Baca Juga: Ini Langkah Capai Integrasi Digital Menuju 30 Juta UMKM Go Digital di 2024

1. Tercatat selama masa transisi pandemi dari Januari 2021 hingga September 2022 terjadi peningkatan jumlah cabang rata-rata sebesar hampir 30 persen yang dimiliki oleh mitra UMKM kuliner di aplikasi GoBiz.

2. Sekitar 1 dari 4 UMKM kuliner yang menggunakan GoBiz berhasil membuka lapangan pekerjaan dengan menambah karyawan baru, terlihat dari tingkat penggunaan fitur peran pegawai di aplikasi GoBiz.

Kampanye GoBiz #JalanPinterJualan: Lanjutan Komitmen Gojek Dukung Pertumbuhan UMKM Kuliner

Kampanye GoBiz #JalanPinterJualan bertujuan memperkenalkan kembali solusi bisnis komprehensif di GoBiz serta ilmu usaha untuk para mitra usaha GoFood.

Kampanye ini terdiri dari program pembekalan "Bincang Biznis" yang diselenggarakan secara luring dan daring di berbagai kota dan program MAJU (Mitra Usaha Siap Jualan).

Program MAJU ditujukan bagi pelaku usaha kuliner baru untuk mendapatkan pendampingan via diskusi grup secara online.

Kampanye ini turut mengajak mitra UMKM kuliner untuk aktif berjejaring dan berbagi ilmu bisnis di Komunitas Partner GoFood (KOMPAG).

Nova Putra Legian, Pemilik Usaha Fried Chicken Geprek Gian dan perwakilan Mitra Usaha GoFood berbagi pengalamannya menggunakan aplikasi GoBiz.

Ia mengatakan, "Setiap solusi bisnis yang kami gunakan dalam aplikasi GoBiz sangat membantu Fried Chicken Geprek Gian baik dari sisi penjualan, operasional, pembayaran online hingga mendapatkan edukasi serta pelatihan bisnis."

"Hasilnya, Fried Chicken Geprek Gian mampu meningkatkan penjualan hingga 3 kali lipat di tengah tantangan pandemi. Alhamdulillah, saat ini kami bahkan sudah punya 24 cabang di Jabodetabek dan memberdayakan lebih dari 50 karyawan," kata Nova.

Lebih lanjut, kampanye GoBiz #JalanPinterJualan diharapkan dapat terus memperkuat peran GoBiz untuk membantu UMKM kuliner mengembangkan usahanya secara daring.

Hal ini guna mendukung pula program pemerintah menuju 30 juta UMKM go digital di tahun 2024.

Baca Juga: Manfaatkan Fitur Ini, Performa UMKM Alami Peningkatan di Sale 12.12

(*)