Fakta Menarik Drakor Yonder, Angkat Kisah Cinta dan Virtual Reality

Firdhayanti - Kamis, 13 Oktober 2022
Fakta menarik drakor Yonder.
Fakta menarik drakor Yonder. Instagram.com/tving.official

4. Diputar di Busan International Film Festival

Drakor Yonder diputar dalam ajang Busan International Film Festival (BIFF), lho.

Selain Yonder, terdapat judul drakor lainnya juga turut diputar sebelum tanggal rilis.

Judul drakor-drakor tersebut seperti Glitch karya sutradara Roh Deok dan kini telah tayang di Netflix.

Selain itu, ada pula Connect yang merupakan proyek bahasa Korea sutradara Jepang Takashi Miike yang rilis pada Desember 2022 mendatang.

5. Digarap Sutradara Andal

Sutradara Yonder, Lee Joon Ik sebelumnya telah membuat berbagai film yang populer.

Ia telah menggarap Hope, Sunset in My Hometown, The Book of Fish, dan masih banyak lagi.

Selain itu, ia turut menggarap King and the Clown, salah satu film Korea dengan keuntungan tertinggi sepanjang masa.

Itu tadi deretan fakta menarik drakor Yonder yang tayang pada 14 Oktober 2022 di TVING.

Baca Juga: 4 Pelajaran Tentang Uang dalam Drakor Little Women, Apa Saja?

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri