Dokter Ungkap Pentingnya Peran Povidone Iodine di Masa Pandemi Covid-19

Anna Maria Anggita - Jumat, 29 Oktober 2021
pentingnya peran Antiseptik Povidone Iodine (PVP-I) untuk membantu menjaga kebersihan tubuh di masa pandemi Covid-19
pentingnya peran Antiseptik Povidone Iodine (PVP-I) untuk membantu menjaga kebersihan tubuh di masa pandemi Covid-19 feellife

"Hal ini menjadikan penggunaan semprot hidung Iota Carrageenan suatu alternatif perlindungan tambahan untuk rongga hidung selama masa normal baru ini," kiatanya.

 Tak hanya itu, dr. Mery kembali menjelaskan bahwa selama masa pandemi Covid-19 dengan mutasi-mutasi virus baru, penerapan protokol kesehatan 5M dan vaksinasi saja belum cukup.

Ia menegaskan bahwa masyarakat diharapkan menjaga kebersihan mulut dan saluran pernapasan, seperti berkumur sampai dengan tenggorokan menggunakan throat spray.

"Upaya ini dilakukan untuk perlindungan ekstra dalam mencegah transmisi virus penyebab COVID-19 dan mengurangi kemungkinan tertular COVID-19,” tutur dr. Mery.

Baca Juga: Kenali 5 Warna Feses Manusia Beserta Arti di Baliknya, Apa Saja?

"Walaupun efikasi Povidone Iodine saat ini yang disorot adalah kemampuannya terhadap Covid-19, tetapi bukan berarti setelah Covid-19 mereda kita melupakannya," tambah dr, Mery.

Menurutnya, rangkaian kebiasaan baru untuk melakukan personal & respiratory hygiene harus terus dilakukan.

"Jangan tunggu sampai ada wabah lagi, baru kita panik. Kebiasaan baik seperti cuci tangan, berkumur sampai tenggorokan, dan membersihkan hidung dengan nasal spray tetap dilakukan, ya," tutup dr. Mery. (*) 

Sumber: Liputan
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda

5 Kandungan Vitamin pada ASI yang Menunjang Perkembangan Bayi