Perhiasan Emas Baiknya Jadi Investasi atau Dana Darurat? Ini Kata Ahli

Aghnia Hilya Nizarisda - Kamis, 19 Agustus 2021
Mencari bentuk yang tepat untuk investasi perhiasan emas.
Mencari bentuk yang tepat untuk investasi perhiasan emas. frantic00

Namun, kalau tetap ingin investasi perhiasan emas ya tidak apa juga, tetapi sebelum itu harus tahu bahwa nilainya jauh di bawah logam mulia.

 

"Bisa saja menguntungkan tapi dengan jangka waktu yang cukup lama sampai dia ada kenaikan yang cukup tinggi. Kalau untuk investasi jangka pendek kurang bisa," ujar Tejasari.

Tejasari pun bilang, "Selain ada selisih harga beli dan jual, lalu ada harga lebur, dan ada alasan lain dari toko emas sehingga harganya jadi jatuh."

"Kalau kenaikannya belum tinggi, jadinya belum untung, malah rugi. Kalau masih 5 tahun ya. Mungkin harus di atas 10 tahun kali baru benar-benar ada untung," pungkas Tejasari.

Baca Juga: Jadi Aksesori, Ini Kelebihan dan Kekurangan Investasi Perhiasan Emas

Jika Kawan Puan tetap ingin investasi perhiasan emas, maka jangan gunakan untuk investasi jangka pendek, ya, karena tidak akan mendapatkan keuntungan. 

Namun, "Kalau tujuan membeli perhiasan emas bukan untuk investasi, enggak usah terlalu banyak. Kalau niatnya investasi, lebih baik bentuknya logam mulia saja," pungkas Tejasari. (*)

Sumber: Wawancara
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda