Program Laboratorium Pengembangan Diri, Ini Manfaatnya Bagi Mahasiswa

Arintha Widya - Senin, 4 Maret 2024
Peserta program pengembangan diri bagi mahasiswa di Novo Club by Paragon
Peserta program pengembangan diri bagi mahasiswa di Novo Club by Paragon Press Release

Manfaat Mengikuti Program Pengembangan Diri Bagi Mahasiswa

Terlepas dari program Novo Club ParagonCorp, pengembangan diri sangatlah penting bagi mahasiswa.

Apa saja manfaat yang diperoleh jika mahasiswa mengembangkan dirinya? Simak uraiannya seperti dirangkum dari E-learning Binus berikut ini!

1. Kamu dapat menyelami diri dan memiliki pemahaman yang baik terhadap diri sendiri.

Dengan mengenali diri sendiri, kamu dapat menemukan apa saja yang membawa kepuasan dalam hidup, baik dalam hubungan interpersonal, keadaan hidup, maupun pekerjaan.

2. Kamu mampu mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan, sehingga dapat memperbaiki kualitas diri serta bisa fokus pada kekuatanmu.

3. Kamu akan mempunyai motivasi diri yang membuat tetap semangat dan dapat bangkit kembali meski pernah terpuruk.

4. Kamu bisa mencapai kualitas hidup lebih baik setelah keterampilan dan kualitas dirimu meningkat.

5. Pengembangan diri juga menjadi sarana bagimu untuk berinteraksi dan berhubungan dengan orang lain.

Demikian tadi manfaat pengembangan diri bagi mahasiswa seperti yang dilakukan oleh ParagonCorp.

Untuk informasi terkait program-program Paragon untuk mahasiswa secara aktif bisa didapatkan dari laman Instagram @growatparagon dan @novoclub.id.

Baca Juga: Kembangkan Talenta dan Tekonologi Digital, MITRA 5.0 Tingkatkan Kemampuan Para Pengajar

(*)