Segera Pensiun, Ini 7 Tips Lansia Raih Keuangan Stabil di Masa Tua

Arintha Widya - Senin, 29 Mei 2023
Tips lansia raih keuangan yang stabil setelah pensiun
Tips lansia raih keuangan yang stabil setelah pensiun Freepik

Parapuan.co - Saat memasuki masa pensiun, lansia penting untuk memiliki keuangan stabil dan cukup buat memenuhi kebutuhan hidup.

Menabung dengan bijak adalah salah satu langkah penting yang dapat membantu lansia mencapai tujuan tersebut.

Ini juga penting agar orang lanjut usia lebih mandiri secara finansial di masa tuanya.

Nah, berikut ini tujuh tips menabung yang dapat membantu lansia mengelola keuangan dengan baik seperti dirangkum dari berbagai sumber!

1. Membuat Rencana Keuangan

Mulailah membuat rencana keuangan terperinci dengan meninjau pengeluaran dan pendapatan secara keseluruhan.

Cek jumlah tabungan, dana pensiun, dan sumber pendapatan lain yang mungkin bisa diperoleh.

2. Prioritaskan Pengeluaran

Identifikasi pengeluaran yang paling penting dan buat urutan berdasarkan skala prioritas.

Baca Juga: 7 Tips Kelola Gaji dengan Bijak, Pengeluaran Ini Wajib Jadi Prioritas

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania