Catat, Ini Skills Paling Dibutuhkan di Tahun 2023 Menurut Rektor UI

Arintha Widya - Sabtu, 14 Januari 2023
ilustrasi keterampilan yang paling dibutuhkan tahun 2023 menurut rektor UI
ilustrasi keterampilan yang paling dibutuhkan tahun 2023 menurut rektor UI cofotoisme

Skills yang dimaksud, paling sederhana adalah bisa menggunakan Ms. Excel dan/atau Ms. Word.

"Memasuki industri 4.0, kalau ada CV lamaran harus menjelaskan bahwa dia bisa (minimal) Excel dengan Word, jadi keterampilan komputer," terang Ari Kuncoro.

Keterampilan Manajemen Data

Lebih lanjut, Rektor UI tersebut menjelaskan bahwa keterampilan dasar komputer tidak cukup jika pencari kerja ingin terjun ke industri bidang IT.

Pencari kerja hendaknya terampil mengelola data, mulai dari sesederhana menyimpan file hingga analisis data.

"Kalau lebih jauh lagi, melakukan riset pada data. Tentunya keterampilan komputer ini ada yang worksheet, tapi juga ada yang sampai coding. Banyak derajatnya," imbuh Ari.

Ari Kuncoro juga menuturkan kalau pengetahuan tentang komputer merupakan syarat minimal.

Jadi jika ingin memaksimalkan untuk mendalami dunia teknologi informasi, tentu akan lebih baik.

Apakah Kawan Puan sudah memiliki skills yang dibutuhkan di tahun 2023 ini?

Baca Juga: 5 Platform Kursus Online Bersertifikat untuk Tingkatkan Skills di 2023

(*)

Sumber: Prakerja.go.id
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri