Mengenal Kaki Pecah-Pecah yang Bisa Membuat Perempuan Kurang Percaya Diri

Arintya - Minggu, 6 November 2022
Apa itu kaki pecah-pecah?
Apa itu kaki pecah-pecah? Osobystist

Parapuan.co – Kawan Puan, salah satu masalah kaki yang bisa membuat perempuan merasa kurang percaya diri adalah kaki pecah-pecah.

Lantas, apa itu kaki pecah-pecah? Kaki pecah-pecah atau yang juga dikenal sebagai cracked heels ini merupakan kondisi di mana kulit bagian tumit menebal dan mengering.

Dikutip dari WebMD, jika dibiarkan kaki pecah-pecah bisa berisiko menimbulkan masalah kaki yang lain, seperti infeksi.

Selain itu, kaki pecah-pecah juga membuat perempuan kurang percaya diri. Apalagi ketika Kawan Puan ingin mengenakan sepatu dengan tumit terbuka, seperti heels hingga mules.

Penyebab Kaki Pecah-Pecah

Kawan Puan, kaki pecah-pecah ditandai dengan kulit di bagian tumit yang menebal kemudian mengering.

Hal tersebut diakibatkan karena lemak pada bagian tumit mendapatkan tekanan berlebih.

Jika terjadi terus menerus, tekanan berlebih tersebut akan menyebabkan kulit kering dan tebal di tumit membentuk celah retakan yang tidak sedap dipandang.

Selain itu beberapa hal lain juga bisa menjadi penyebab terjadinya kaki pecah-pecah, yaitu:

Baca Juga: Bikin Enggak Percaya Diri, Ini 3 Tips Mencegah Kaki Pecah-Pecah

- Mandi dengan air yang terlalu panas,

- Menggunakan sabun dengan formula terlalu keras,

- Cuaca yang terlalu dingin,

- Berdiri terlalu lama,

- Hingga memakai alas kaki dengan ukuran yang salah.

Mengatasi Kaki Pecah-Pecah

Kawan Puan, beberapa kasus kaki pecah-pecah ringan atau akibat penggunaan sepatu dengan ukuran yang salah bisa diatasi dengan perawatan ala rumahan.

Masih dikutip dari WebMD, berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan:

Baca Juga: Atasi Masalah Kaki Pecah-pecah dengan Dua Ramuan Ini, Mudah kok Membuatnya

1. Rendam kaki dalam air larutan sabun formula ringan selama kurang lebih 20 menit.

2. Gosok pelan tumit kakimu dengan batu apung untuk mengangkat sel kulit mati.

3. Lalu keringkan kaki dengan handuk kering dan bersih.

4. Aplikasikan pelembap atau body lotion dengan kandungan seperti shea butter hingga hyaluronic acid.

5. Kenakan kaus kaki selama beberapa menit untuk membuat kulit kakimu tetap lembap.

Kawan Puan, selain perawatan ala rumahan tersebut, kamu juga perlu mengaplikasikan pelembap secara rutin pada kulit tumit kaki.

Pasalnya pelembap bisa membuat kulit di bagian tumit kaki senantiasa terhidrasi dan ternutrisi.

Beberapa kandungan pelembap lainnya yang bisa kamu pilih antara lain, lactic acid, petroleum jelly hingga minyak jojoba.

Kawan Puan, itulah penjelasan singkat tentang masalah kaki yang membuat perempuan tampil kurang percaya diri, yaitu kaki pecah-pecah.

Yuk mulai rutin merawat kulit kaki agar terhindari dari masalah kaki satu ini!

Baca Juga: Mengenal Foot Peeling Mask, Benarkah Bisa Bikin Kulit Kaki Halus?

(*)

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Arintya

Commuting Ternyata Rentan Buat Kulit Rusak dan Kusam, Kenapa?