3 Hal yang Harus Dihindari dalam Hubungan Asmara, Apa Saja?

Ericha Fernanda - Sabtu, 8 Oktober 2022
Hal-hal yang sebaiknya dihindari dalam hubungan asmara
Hal-hal yang sebaiknya dihindari dalam hubungan asmara eyesfoto

Parapuan.co - Beda pendapat dan konflik dengan pasangan adalah sesuatu yang wajar dalam hubungan asmara.

Meski begitu, sangatlah penting untuk menghindari pemicu konflik yang sebenarnya bisa dibicarakan baik-baik.

Pasalnya, hal-hal yang terlihat sederhana dapat memicu konflik berkepanjangan jika tidak dikomunikasikan bersama.

Untuk itu, ada hal-hal yang sebaiknya dihindari dalam hubungan asmara seperti melansir Hindustan Times. Yuk, simak!

1. Merajuk Tidak Jelas

Merajuk atau ngambek dengan alasan yang tidak jelas adalah masalah yang sering dihadapi dalam hubungan. Mengapa?

Sebab, tidak ada komunikasi terbuka dalam hubungan dan mengharapkan pasangan membaca pikiranmu.

Ketika kamu membutuhkan sesuatu, segera ungkapkan kepada pasanganmu agar dia memahamimu.

Saling memahami kebutuhan masing-masing dengan berkomunikasi dapat menghindari konflik tak perlu dalam hubungan.

Baca Juga: 5 Cara Berkomunikasi yang Efektif dalam Hubungan, Bantu Hindari Salah Paham

2. Mendiamkan Pasangan

Silent treatment atau mendiamkan pasangan ketika terjadi konflik sebaiknya dihindari agar tidak semakin runyam.

Sebab, sikap tersebut tidak efektif untuk menyelesaikan masalah lantaran memutus komunikasi secara tiba-tiba.

Jika kamu membutuhkan waktu berpikir tentang resolusi konflik, maka beri tahu pasanganmu terlebih dulu.

3. Menguji Cinta Pasangan

Menguji kesetiaan dan kepedulian pasangan terhadapmu sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan dalam hubungan asmara.

Terlebih, kamu berpura-pura menjadi orang lain atau menyusahkan aktivitas pasangan demi memenuhi ekspektasimu.

Jadi, hindari hal-hal tersebut saat menjalin hubungan asmara ya, Kawan Puan. (*)

Baca Juga: Kebiasaan Menguji Kesetiaan Pasangan Bisa Merusak Hubungan, Mengapa?

Sumber: Hindustan Times
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh