6 Fakta Menarik Film Jailangkung: Sandekala, Horor Pertama Syifa Hadju

Alessandra Langit - Kamis, 22 September 2022
Simak fakta menarik film Jailangkung: Sandekala yang tayang di bioskop mulai hari ini.
Simak fakta menarik film Jailangkung: Sandekala yang tayang di bioskop mulai hari ini. Sky Media

Parapuan.co - Kawan Puan, ini dia fakta menarik film Jailangkung: Sandekala.

Film Jailangkung: Sandekala sendiri tayang di bioskop Indonesia mulai hari ini, Kamis (22/9/2022).

Disutradarai Kimo Stamboel, film Jailangkung: Sandekala dibintangi oleh Titi Kamal, Syifa Hadju, Dwi Sasono, Muzakki Ramdhan dan Giulio Parengkuan.

Jailangkung: Sandekala menggabungkan kisah horor dan drama keluarga yang dekat dengan penonton.

Film ini sendiri berpusat pada sebuah keluarga yang sedang melakukan perjalanan liburan ke luar kota.

Di sinilah anak paling kecil bernama Kinan (Muzakki Ramdhan), tiba-tiba secara misterius menghilang tanpa jejak saat matahari terbenam.

Keluarga kecil tersebut putus asa untuk mencari sang anak yang hilang misterius di daerah yang terkenal mempunyai legenda yang dikenal dengan sebutan Sandekala.

Hilangnya Kinan tidak meninggalkan jejak, hanya sebuah boneka Jailangkung yang mereka temukan di tengah-tengah pencarian.

Sebelum Kawan Puan menyaksikan film ini, berikut 6 fakta menarik film Jailangkung: Sandekala, dilansir dari rilis yang PARAPUAN terima.

Baca Juga: Sinopsis Film Jailangkung: Sandekala, Tayang di Bioskop Mulai 22 September

Penulis:
Editor: Linda Fitria