Serba Cokelat, Ini Itinerary Liburan Sehari di Desa Coklat Bali

Anna Maria Anggita - Sabtu, 3 September 2022
Itinerary liburan sehari di Desa Coklat Bali
Itinerary liburan sehari di Desa Coklat Bali Dok. Desa Coklat Bali

Parapuan.co - Pencinta cokelat sepertinya harus menjajal itinerary liburan sehari di Desa Coklat Bali karena ada berbagai aktivitas menarik yang bisa kamu jajal.

Lokasi Desa Coklat Bali sendiri ada di Jalan Raya Marga-Apuan, KM7, Desa Cau, Kabupaten Tabanan.

Di Desa Coklat Bali ini, para pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas mulai dari menanam hingga mencicipi makanan dari cokelat.

Tak berlama-lama lagi, yuk simak berikut ini itinerary liburan sehari di Desa Coklat Bali, bisa ngapain aja?

1. Tur Cokelat

Dilansir dari Kompas.com, Desa Coklat Bali menyediakan tur pendek (short chocolate tour) seharga Rp100.000 dan tur paket lengkap Rp500.000.

Jika mengikuti tur pendek dalam rencana liburan ini Kawan Puan akan diajak keliling kebun cokelat, belajar pembibitan tanaman, melihat aktivitas di pabrik, hingga membuat coklat.

Tentunya hasil cokelat yang dibuat pun bisa dibawa pulang.

Sedangkan bagi Kawan Puan yang ikut tur lengkap, kamu tak hanya terjun langsung pada proses penanaman dan pengolahan cokelat saja.

Baca Juga: Ini 4 Destinasi yang Masuk Itinerary Liburan Sehari di PIK 2

Sebab, di tur paket lengkap ini, wisatawan juga diajak mengenal lebih dalam tentang budaya lokal Bali.

2. Tur Sekolah

Kawan Puan, ternyata Desa Coklat Bali tidak hanya menyediakan paket perseorangan, tapi destinasi ini juga menyelanggarakan itinerary liburan sehari untuk anak-anak yang dinamakan dengan tur sekolah.

Dalam satu rombongan minimal berisi 20 orang peserta, dengan biaya Rp35.000 per orangnya.

Dengan mengikuti tur sekolah, anak-anak akan belajar mengetahui asal mula cokelat yang suka dimakan oleh si kecil dan juga proses pengolahan cokelat.

Tapi, tur sekolah ini tidak termasuk membuat cokelat ya, Kawan Puan.

3. Kuliner Cokelat

Ketika datang ke Desa Coklat Bali, pastikan ada rencana liburan yang berisi kulineran cokelat ya.

Baca Juga: Tak Perlu ke Negeri Ginseng, Ini Itinerary Liburan Sehari ala Korea di Jakarta

Pasalnya Desa Coklat Bali memiliki restoran dengan berbagai menu olahan cokelat seperti:

- Raw Cacao Ice Cream 

- Fruity Cacao Pizza

- Beragam menu minuman coklat.

Mungkin bagi Kawan Puan ada yang penasaran akan pizza cokelat seperti Fruity Cacao Pizza ini ya.

Nah, Fruity Cacao Pizza itu tentunya merupakan pizza manis cokelat yang diisi oleh topping:

- Pisang

- Keju mozarella

- Kacang almond.

Jadi untuk cita rasanya sendiri lebih dominan cokelat asli yang pahit tapi lezat.

Untuk harga menu makanan di restoran Desa Coklat Bali ini mulai Rp11.000 hingga Rp98.000, sedangkan minuman mulai dari Rp13.000 saja.

Bagi Kawan Puan yang membawa buah hati saat berkunjung ke Desa Coklat Bali ini jangan khawatir, sebab tersedia pula menu anak-anak mulai dari Rp23.000.

Wah, itinerary liburan sehari di Desa Coklat Bali ini sangat menarik untuk dicoba ya, Kawan Puan.

Kalau kamu tertarik jangan lupa pula untuk mengabadikan momen dengan berfoto ria dan membeli oleh-oleh khas destinasi wisata ini ya.

Baca Juga: Itinerary Liburan Sehari di Desa Wisata Kampuang Minang Nagari Sumpu

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria