Cerita Tashya Araysha Mendirikan Bisnis Bruule Bersama Nagita Slavina

Aulia Firafiroh - Kamis, 4 Agustus 2022
Tashya Araysha dan Nagita Slavina dirikan Bruule
Tashya Araysha dan Nagita Slavina dirikan Bruule dok. Instagram

Parapuan.co- Kawan Puan pasti sudah tidak asing dengan bisnis makanan Bruule yang disebut milik Mama Gigi alias Nagita Slavina.

Di balik berdirinya bisnis tersebut, ternyata ada sosok Tashya Araysha yang merupakan Co-Founder Bruule.

Dalam wawancaranya bersama tim PARAPUAN pada Kamis (28/7/2022) lalu, perempuan yang mengenakan hijab itu membagikan ceritanya mendirikan bisnis Bruule bersama istri Raffi Ahmad tersebut.

Cerita bermula saat ia mendapat beasiswa kuliah di Northumbria University di Inggris dan bertemu dengan Caca Tengker yang merupakan adik kandung Nagita Slavina.

"Sebenarnya aku kenal Mbak Gigi, dari Caca Tengker. Nah, Caca Tengker ini sahabatku dan sekaligus aku managernya dia. Jadi dari dulu aku sudah kerja bareng lah sama Mbak Gigi dan Caca sejak tahun 2014. Pas itu aku lagi kuliah di London," cerita Tashya.

Tashya dan Caca ternyata memiliki visi dan misi yang sama di dalam dunia bisnis. Keduanya kemudian bekerjasama dan mendirikan sebuah bisnis di bidang food and beverages.

"Pas itu ketemu sama Caca, terus dia ngajakin aku collab bareng bikin salah satu bisnis fnb, namanya Salt Box tahun 2016. Itu tempatnya ada di Jakarta Selatan, di daerah Antasari. Jadi itu jenisnya kayak foodcourt, nah foodcourtnya itu dibikin dari container-container waktu itu. Itu salah satu ide yang kita adopsi dari London," cerita Tashya soal bisnis pertama yang ia jalankan dengan Caca Tengker.

Tashya yang memang dari dulu sudah terjun di dunia marketing dan periklanan, mengaku bidang tersebut adalah passionnya.

Namun ada titik di mana Tashya merasa harus mengurangi waktu dan pekerjaanya.

Baca juga: Jadi CEO Es Teh Indonesia, Ini 6 Sumber Uang Nagita Slavina Lainnya

"Karena waktu yang padat dan segala macam, aku keguguran. Jadi ketika keguguran, suami aku bilang "stop deh jangan terlalu banyak pekerjaan yang diambil." Nah, akhirnya aku mungkin terlalu banyak kegiatan sampai akhirnya nggak menyadari kalau aku lagi hamil dan segala macam," cerita perempuan alumni D3 Universitas Indonesia ini.

Usai memutuskan untuk mengurangi pekerjaan, Caca Tengker yang saat itu mulai menjajaki karier sebagai influencer, menawarkan Tashya untuk menjadi managernya. Saat menjadi manager Caca, Tashya sering bermain ke rumahnya dan bertemu Gigi.

Melihat keduanya selalu bersama dan sering berada di rumahnya, Gigi menawarkan keduanya pekerjaan.

"Akhirnya Mbak Gigi sering tuh lihat aku sama Chaca. Mbak Gigi kebetulan juga tahu background aku. Waktu itu dia lagi mengeluarkan produk make up. Nagita Slavina Cosmetics waktu itu. Dia minta tolong ngurus itu, dari pada kita cewek-cewek cuma kesana-sini aja," cerita Tashya sambil tertawa mengingat kejadian itu.

Tak lama kemudian, wabah Covid-19 menyerang dan Gigi terpaksa harus menunda sementara untuk meneruskan bisnis miliknya.

Tashya kemudian bertemu temannya yang berjualan makanan pre-order dan ia kerap membantu memasarkannya.

Seolah melihat potensi yang ada dalam diri temannya, Tashya menyuruhnya untuk membuka bisnis.

Siapa sangka bisnis makanan tersebut kini semakin besar dan dikenal dengan nama Bruule Bomb.

"Lalu aku bilang ke temenku "kamu nggak mau jualan aja? Ini potensinya gede banget". Nah, dia nggak pede saat itu. Cuman, karena itu makanan rumahnya dia dan dia sudah coba seratus ribu kali, jadi dia ngerasanya biasa aja. Cuma buat orang-orang yang baru nyoba itu selalu kasih review makanannya enak dan feedbacknya bagus. Nah dari situ aku mendampingi temanku bikin bisnis dan akhirnya keluar Bruule," cerita ibu dua anak tersebut.

Baca juga: Seperti Nagita Slavina, Ternyata Ini Peran dan Tanggung Jawab Seorang CEO

Ia kemudian membawa Nagita Slavina untuk bekerjasama ke dalam bisnis tersebut. 

"Nah, setelah itu aku bawa Mbak Gigi juga. Kita kolaborasi bareng," ujar Tashya.

Melihat potensi yang ada di dalam bisnisnya, Nagita Slavina berencana akan membesarkan Bruule Bomb.

"Nah, pas 2021 kemarin sebelum dia lahiran, dia tanya, gimana nih, karena dia udah fokus untuk membesarkan bisnisnya. Terus dia bilang kita bareng-bareng aja yuk ngerjain Bruule Bomb ini," tambah Tashya.

Kini, bisnis Bruule Bomb yang didirikannya bersama temannya dan Nagita Slavina semakin berkembang.

Bahkan Bruule Bomb kini memiliki tim sendiri yang sudah sangat solid dan bagus.

"Aku ngelihat Bruule sudah sangat matang, teamnya juga sudah bagus, dan aku salah satu share holdernya juga, jadi percaya kalau Bruule bisa berkembang dengan baik," cerita Tashya mengenai kondisi tim di Bruule.

Sambil mengurus Bruule Bomb, Tashya juga diangkat sebagai Direktur Bisnis Rans Bisnis Indonesia.

"Aku memutuskan untuk bergabung juga di Rans Bisnis. Jadi saat ini aku memegang dua title yaitu Co-Founder Bruule dan Direktur Bisnis Rans Bisnis Indonesia," ujar Tashya.

Saat ini, Tashya fokus untuk membesarkan Bruule dan bisnis RANS Bisnis Indonesia yang sedang amanatkan pada dirinya.

"Karena aku sudah lama kenal Mbak Gigi dan Chaca, jadi kita sama-sama membesarkan Rans lagi," kata Tashya.

Demikian cerita Tashya Araysha membesarkan bisnis Bruule bersama Nagita Slavina.

Semoga cerita ini bisa membuat Kawan Puan semangat terus dalam membangun bisnis perlahan-lahan. (*)

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh