Resmi, BLACKPINK Bakal Comeback Album Baru Bulan Agustus 2022

Firdhayanti - Rabu, 6 Juli 2022
BLACKPINK bakal comeback bulan Agustus 2022.
BLACKPINK bakal comeback bulan Agustus 2022. Kompas.com

Parapuan.co - Ada kabar gembira buat Kawan Puan yang juga seorang BLINK, penggemar dari grup idol BLACKPINK

Lisa, Jennie, Jisoo, dan Rose yang tergabung dalam grup BLACKPINK akan comeback dengan album baru. 

Dalam Soompi, perwakilan dari YG Entertainment, label yang menaungi BLACKPINK mengungkapkan proses rekaman lagu untuk comeback BLACKPINK yang sudah mencapai tahap akhir. 

BLACKPINK akan mulai syuting video musik mereka pada bulan Juli dan comeback dengan musik baru pada bulan Agustus.

Sumber tersebut menyatakan, “Banyak musik yang menggambarkan BLACKPINK telah diselesaikan dengan banyak usaha dalam jangka waktu yang lama," ujar sumber tersebut. 

Tak sampai di situ, agaknya BLACKPINK juga akan menyelenggarakan tur dunia lho, Kawan Puan! 

Kabarnya, tur terbesar yang bakal dilakukan BLACKPINK akan dilaksanakan hingga akhir tahun. 

"Untuk memperluas hubungan emosional BLACKPINK dengan penggemar di seluruh dunia, mereka akan melakukan tur dunia berskala terbesar dalam sejarah girl group Kpop hingga akhir tahun bersamaan dengan comeback mereka. Selanjutnya, proyek-proyek besar yang sesuai dengan status itu akan terus mengikuti," kata sumber tersebut. 

Ini akan menandai comeback pertama BLACKPINK setelah sekitar satu tahun 10 bulan sejak mereka merilis album studio pertama mereka THE ALBUM pada tahun 2020.

Baca Juga: Jadi Cewek Mamba, Intip Harga Outfit Lisa BLACKPINK di Fashion Show Celine

Dari album tersebut, BLACKPINK meluncurkan dua lagu andalan.

Adapun dua lagu tersebut adalah How You Like That dan Ice Cream yang secara khusus berkolaborasi dengan Selena Gomez.

Album tersebut mencetak rekor dan menjadikan BLACKPINK sebagai grup Kpop perempuan yang masuk sejarah Billboard 200.

Setelah konser tersebut, Lisa dan Rose, dua anggota BLACKPINK merilis album solo masing-masing.

Rose merilis album solo bertajuk R pada 12 Maret yang terdiri dua single, yaitu Gone dan On The Ground.

Sedangkan Lisa BLACKPINK merilis LALISA. Album tersebut terdiri dari dua single, yaitu Lalisa dan Money.

Sementara itu, Jisoo BLACKPINK membintangi drama Snowdrop bersama Jung Hae-in yang tayang perdana pada 18 Desember 2021 di Disney+ Hotstar.

Bulan lalu, BLACKPINK tampil menjadi cover dari majalah Rolling Stone untuk bulan Juni.

BLACKPINK mencetak sejarah dengan menjadi grup perempuan Korea pertama yang menjadi cover majalah musik bergengsi ini.

Baca Juga: Serunya V BTS, Lisa BLACKPINK, dan Park Bo Gum Hadiri Fashion Show Celine

Selain itu, BLACKPINK juga melakukan wawancara eksklusif dengan media tersebut.

Rolling Stone juga umumkan pada para pembaca soal kolaborasinya dengan BLACKPINK.

(*)

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Linda Fitria