Adopsi Gaya Putri Diana, Intip Penampilan Kate Middleton Hadiri Royal Ascot

Ratu Monita - Senin, 20 Juni 2022
Busana Kate Middleton mengadopsi gaya Putri Diana.
Busana Kate Middleton mengadopsi gaya Putri Diana. CHRIS JACKSON/GETTY

Parapuan.co - Gaya busana Kate Middleton memang selalu menarik perhatian publik. 

Tak terkecuali saat dirinya dan Pangeran William menghadiri acara pacuan kuda Royal Ascot di Ascot, Inggris pada Jumat (17/6/2022).

Dalam momen tersebut, istri Pangeran William ini terlihat mengenakan gaya fashion andalannya yakni gaun panjang.

Dikutip dari laman People, hal yang menarik adalah Kate Middleton tampil dengan gaun putih bermotif polkadot yang mengadopsi gaya dari mendiang sang mertua, Putri Diana.

Sementara, Pangeran William tampak necis dengan topi dan setelan jas.

Diketahui dress polkadot bernuansa cokelat dan putih tersebut merupakan hasil rancangan Alessandra Rich.

Kate Middleton tampil anggun dengan memadukan dress tersebut dengan topi berdetail bunga dari Sally-Ann Provan.

Penampilannya ini serupa dengan Putri Diana pada tahun 1988 saat menghadiri acara pacuan kuda Derby Epsom.

Detail busana Kate Middleton dan Putri Diana.
Detail busana Kate Middleton dan Putri Diana. Kolase foto Anwar Hussein (WIREIMAGE) & instagram @Katemiddletonroyalstyle

Baca Juga: Penampilan Elegan Kate Middleton di Trooping the Colour Pakai Anting Safir Milik Putri Diana

Kala itu, Putri Diana mengenakan dress putih yang bermotif polkadot hasil rancangan Victor Edelstein, serta menggunakan topi serupa dari Frederick Fox.

Desain gaun Kate maupun Diana juga serupa, memiliki lengan panjang, detail bahu, dan pinggang yang ramping.

Hal yang membedakan terletak pada topi Putri Diana waktu itu bermotif polkadot yang senada dengan gaun.

Sedangkan Kate justru memilih topi bernuansa gelap yang disertai hiasan bunga.

Ibu tiga anak tersebut menyempurnakan penampilannya dengan sepatu hak tinggi dan clutch bag berwarna cokelat.

Bagi Kate Middleton sendiri ini bukanlah kali pertama dirinya tampil mengenakan gaun motif polkadot. 

Saat menghadiri upacara peringatan Pangeran Philip pada bulan Maret dan perayaan Platinum Jubilee awal bulan ini Kate juga tampil mengenakan gaun polkadot. 

Anting milik Putri Diana yang dikenakan Kate Middleton.
Anting milik Putri Diana yang dikenakan Kate Middleton. Kolase foto Tim Graham & instagram @katemiddletonroyalstyle

Tak hanya gaya busananya yang mengadopsi gaya Putri Diana, aksesoris yang dikenakan Kate khususnya anting mutiara yang dikenakannya juga dahulunya milik Putri Diana. 

Seperti diketahui, Putri Diana kerap tampil mengenakan anting tersebut dalam beberapa kesempatan, termasuk saat Pertunjukan Gala Balet Nasional Inggris di Budapest pada tahun 1992.

Kawan Puan, itulah gaya kembar Kate Middleton dan Putri Diana saat menghadiri acara Royal Ascot.

Sama-sama pakai dress polkadot, gaya siapa nih yang paling kamu suka? (*)

Baca Juga: Simple Tapi Elegan, Intip Gaya Meghan Markle di Perayaan Platinum Jubilee Ratu Elizabeth II

Sumber: people
Penulis:
Editor: Arintya

Kawan Puan Perlu Tahu Tips Memilih Sepatu untuk Perempuan Aktif ala Maria Selena