Minimalisir Kerugian, Ini 5 Tips Memilih Saham IPO bagi Investor Pemula

Ardela Nabila - Sabtu, 7 Mei 2022
Tips berinvestasi di saham IPO.
Tips berinvestasi di saham IPO. Andranik Hakobyan

Parapuan.co -  Banyak investor pemula yang tergiur untuk membeli saham initial public offering (IPO) karena dianggap bisa memberikan keuntungan yang besar.

Padahal, seperti saham pada umumnya, saham IPO pun memiliki kelebihan dan kekurangannya, yang juga bisa menyebabkan kerugian.

Maka dari itu, Kawan Puan yang merupakan investor pemula harus memahami apa itu IPO dan bagaimana cara memilih saham jenis ini.

Initial public offering atau IPO ialah saham perusahaan yang dilepas pertama kali untuk dijual ke publik, sehingga saham tak lagi dikuasai secara privat.

Nah, sebelum membeli saham IPO tersebut, terdapat beberapa hal penting yang perlu kamu lakukan, seperti mengutip dari Investopedia.

1. Lakukan riset mengenai perusahaan

Walaupun mendapatkan informasi mengenai perusahaan yang ingin go public cukup sulit, namun kamu harus mencari dan mengumpulkan informasi perusahaan tersebut sebelum membeli sahamnya.

Kawan Puan bisa mencari melalui internet mengenai informasi terkait perusahaan, kompetitor, kondisi keuangan, sampai industri perusahaan tersebut.

Mempelajari secara mendalam mengenai perusahaan yang sahamnya ingin kamu beli merupakan langkah krusial dan paling bijak sebelum berinvestasi.

Baca Juga: Investor Saham Wajib Tahu, Ini Pengertian, Tujuan, hingga Mekanisme IPO

Sumber: Investopedia
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri