Sudah Berangkat Sejak Dini Hari, Ini Cerita Warga Terjebak Kemacetan saat Mudik Lebaran 2022, Terpaksa Sahur di Mobil

Alessandra Langit - Minggu, 1 Mei 2022
Pengalaman warga terjebak kemacetan saat mudik Lebaran 2022
Pengalaman warga terjebak kemacetan saat mudik Lebaran 2022 kompas.com

"Dari Km 41 mulai padat sampai Cikampek. Jalanan baru mulai lancar di kawasan Km 80-an tadi," ujar Dya.

Menurut keterangan Dyah, kemacetan terutama terjadi sekitar pukul 03.30 WIB, pada saat sahur.

"(Jam kemacetan) sekitar jam-jam sahur pada pukul 03.30 WIB. Ini jam 08.00 WIB, saya di tol Cipali belum sampai gerbang tol Cirebon (Jawa Barat)," ungkap Dyah.

Menurut pandangan Dyah, kemacetan ini terjadi karena banyak kendaraan roda empat yang mengambil jalur kiri untuk istriahat.

Kemacetan tersebut juga merupakan imbas antrean masuk ke rest area saat jam sahur.

Tak hanya itu, banyak pengemudi yang menggunakan jalur luar tol Cikampek untuk istirahat sejenak.

"Kebanyakan saya lihat kemacetannya itu karena banyak yang parkir di kiri. Pada istirahat, pada sahur," lanjut Dyah.

Kepadatan tersebut membuat Dyah dan keluarga harus sahur di dalam mobil dengan makanan seadanya.

Menurut pengalaman Dyah, biasanya perjalanan ke Yogyakarta dapat ditempuh dalam delapan hingga sembilan jam.

"Itu sudah termasuk dua sampai tiga kali istirahat di rest area, ini saya hampir lima jam masih di Cipali, Cirebon," tutupnya. 

Baca Juga: Penjelasan dan Jadwal One Way dan Gage yang Diterapkan pada Mudik Lebaran 2022

(*)