Berpotensi Datangkan Keuntungan, Ini 5 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba setelah Lebaran

Ardela Nabila - Minggu, 1 Mei 2022
Peluang bisnis setelah Lebaran.
Peluang bisnis setelah Lebaran. Panupong Piewkleng

Parapuan.co - Ada banyak sekali peluang bisnis seasonal yang terbuka selama bulan Ramadan, mulai dari bisnis takjil, hampers, hingga busana muslim.

Berbagai peluang bisnis tersebut memang selalu terbuka lebar setiap tahunnya selama bulan Ramadan hingga menjelang Lebaran.

Walaupun seasonal atau bersifat sementara, bisnis-bisnis tersebut memang sangat menguntungkan.

Biasanya, para pelaku bisnis tersebut memanfaatkan kebiasaan berbelanja umat muslim yang cenderung meningkat untuk menyambut Hari Raya Idulfitri.

Namun, hal tersebut bukan berarti kamu tidak bisa mendatangkan keuntungan setelah Lebaran selesai.

Masih ada banyak peluang bisnis lainnya yang bisa kamu coba dan sama-sama berpotensi mendatangkan keuntungan.

Dikutip dari Cashlez, berikut ini lima ide bisnis yang bisa Kawan Puan coba tekuni setelah Lebaran.

1. Souvenir

Salah satu peluang bisnis yang bisa Kawan Puan coba setelah Lebaran adalah menjual souvenir.

Baca Juga: 3 Ide Bisnis Pertanian yang Tidak Butuh Modal Besar, Apa Saja?

Walaupun sudah tak lagi berkirim hampers, souvenir merupakan salah satu hal yang terus dicari oleh banyak orang, misalnya saja untuk hadiah.

Kamu juga bisa membuat souvenir untuk memenuhi kebutuhan berbagai acara, seperti pernikahan, yang saat ini banyak kembali diadakan.

2. Penyedia jasa

Apabila ingin memulai bisnis yang tidak memerlukan modal, maka kamu bisa mencoba menawarkan jasa berdasarkan keahlian yang kamu miliki.

Sebagai contoh, jika kamu memiliki keterampilan menulis, maka kamu bisa membuka jasa content writing.

Kawan Puan yang memiliki keahlian di bidang desain juga bisa memaksimalkan kemampuanmu untuk mendatangkan penghasilan tambahan dengan membuka jasa ini.

Agar calon konsumen lebih percaya dengan hasil kerjamu, jangan lupa untuk melampirkan portofolio, ya!

3. Makanan sehat

Lebaran, selain identik dengan silaturahmi, juga identik dengan banyaknya tersedia berbagai jenis makanan.

Baca Juga: Belum Banyak Saingan, Ini 5 Rekomendasi Ide Bisnis yang Menjanjikan

Membuka bisnis yang menawarkan makanan sehat agar mereka yang merayakan Idulfitri bisa kembali memulai gaya hidup sehat juga bisa kamu manfaatkan.

Kalau Kawan Puan memiliki keterampilan memasak, maka kamu bisa menawarkan makanan sehat dan memanfaatkan momentum pasca Lebaran.

4. Mainan dan barang yang dapat dikoleksi

Baik orang dewasa yang sudah bekerja hingga anak-anak biasanya akan mendapatkan tunjangan hari raya (THR) di bulan Ramadan ataupun Lebaran.

Uang tersebut tak jarang dibelikan barang yang mereka minati untuk dikoleksi, misalnya saja mainan untuk anak-anak.

Peluang ini bisa Kawan Puan coba dengan menjadi reseller ataupun dropshipper, untuk memenuhi kebutuhan mereka yang memiliki hobi mengoleksi sesuatu.

5. Gadget dan aksesorinya

Selain mainan dan barang yang dapat dikoleksi, tak sedikit juga orang yang menggunakan uang THR-nya untuk membeli gadget beserta aksesorinya.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis untuk Dipertimbangkan Jika Tertarik di Industri Musik, Apa Saja?

Artinya, ada peluang yang bisa kamu manfaatkan di sini, yakni untuk menjual berbagai kebutuhan untuk melengkapi gadget.

Nah, itulah lima peluang bisnis yang bisa dicoba oleh Kawan Puan untuk memaksimalkan momentum setelah Lebaran untuk mendapatkan keuntungan. Tertarik untuk mencoba?

(*)

Sumber: Cashlez
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati