Raih Kebebasan Finansial, Ini 3 Tips Hemat Investasi Aman untuk Pemula

Dian Fitriani N - Kamis, 7 April 2022
Tips hemat: pilihan investasi jangka panjang untuk pemula.
Tips hemat: pilihan investasi jangka panjang untuk pemula. Doucefleur

Parapuan.co - Saat ini, masyarakat mulai banyak yang telah melek finansial dan memilih tips hemat dengan melakukan investasi.

Perlu diketahui, investasi merupakan salah satu cara untuk mencapai kebebasan finansial.

Pilihannya pun sangat banyak, mulai dari investasi emas online, saham hingga properti.

Bagi Kawan Puan yang baru berminat berinvestasi, ada baiknya melakukan tips hemat dengan memilih investasi jangka panjang dengan tingkat risiko rendah.

Supaya enggak salah pilih, ini dia tiga pilihan instrumen investasi yang cocok untuk pemula, seperti dilansir dari Kompas.com.

1. Deposito 

Salah satu instumen investasi jangka panjang yang bisa kamu pilih adalah deposito.

Melalui deposito, kita akan melakukan penyimpanan dana dengan catatan pencairannya hanya bisa dilakukan dalam jangka waktu tertentu.

Ketika memutuskan menjalani tips ekonomis ini, kamu enggak bisa mencairkan uang sebelum batas waktu yang ditentukan ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Punya Rumah Mewah, Ini 4 Tips Hemat Atur Uang ala Prilly Latuconsina



REKOMENDASI HARI INI

3 Sinopsis Drakor Mirip Queen Woo yang Mengusung Genre Kerajaan