5 Film Indonesia Pertama dalam Sejarah, Ada Cerita Rakyat Lutung Kasarung

Alessandra Langit - Selasa, 29 Maret 2022
5 Film Indonesia Pertama sepanjang sejarah, salah satunya Loetoeng Kasaroeng
5 Film Indonesia Pertama sepanjang sejarah, salah satunya Loetoeng Kasaroeng indonesiafilmcenter

3. Lily Van Java (1928)

Film Indonesia Pertama: Lily Van Java
Film Indonesia Pertama: Lily Van Java Indonesiafilmcenter

Film Lily Van Java diproduksi oleh kumpulan sineas Tionghoa yang berada di Indonesia atau Hindia Belanda pada zaman itu.

Mirip Siti Nurbaya, film Lily Van Java bercerita tentang seorang perempuan yang terjebak dalam perjodohan.

Tumbuh di keluarga kaya raya, sang perempuan dilarang untuk menjalin cinta dengan kekasihnya yang berasal dari keluarga miskin.

Lily Van Java disutradarai oleh Nelson Wong dan diproduksi oleh Wong's Halimoen Film.

4. Rensia Boroboedor (1928)

Film Indonesia Pertama: Rensia Boroboedoer
Film Indonesia Pertama: Rensia Boroboedoer

Menyusul kesuksesan Lily Van Java, film ini dibuat dengan mengambil aktris dan aktor keturunan Tionghoa.

Baca Juga: 5 Karakter Perempuan Ikonik Sepanjang Sejarah Film Indonesia, Siapa Saja?

Film tentang sejarah Candi Borobudur ini mengisahkan cerita Young Pei Fen (Olive Young) yang menemukan buku rahasia di Candi Borobudur.

Buku rahasia tersebut ternyata milik ayahnya yang sudah meninggal sebelumnya.

Nah, aktris Olive Young asal Shanghai dipilih menjadi aktris utama karena penampilannya yang menarik dan jadi favorit penonton saat itu.

5. Setangan Berloemoer Darah (1928)

Film Indonesia Pertama: Setangan Berloemoer Darah
Film Indonesia Pertama: Setangan Berloemoer Darah indonesiafilmcenter

Film ini adalah adaptasi sebuah novel karya Tan Boen Soan, seorang wartawan Soeara Semarang yang legendaris.

Setangan Berloemoer Darah adalah kisah pemuda bernama Tan Hian Beng yang merencanakan pembalasan dendam.

Tan Hian Beng mencari pembunuh ayahnya untuk membalaskan nyawa dengan nyawa.

Film ini adalah film bergenre thriller pertama yang tayang di Indonesia dan berhasil menarik perhatian penonton.

Nah itu dia 5 film Indonesia pertama untuk merayakan Hari Film Nasional, ada yang sudah Kawan Puan tonton?

Baca Juga: Mendirikan Ajang FFI, Ini Jasa Usmar Ismail bagi Perfilman Nasional

(*)

Sumber: Hai Online
Penulis:
Editor: Linda Fitria