Seperti di Drakor Forecasting Love and Weather, Ini Alasan Psikologis Seseorang Sering Jatuh Cinta dengan Teman Sekantor

Dinia Adrianjara - Minggu, 27 Februari 2022
Song Kang dan Park Min Young dalam drama terbaru mereka berjudul 'Forecasting Love and Weather'.
Song Kang dan Park Min Young dalam drama terbaru mereka berjudul 'Forecasting Love and Weather'. Soompi.com

Sementara sisanya mengatakan enggan menjalin asmara dengan rekan kerja, lantaran tak ingin mencampur urusan pribadi dengan profesionalitas kerja.

Selain itu, ada juga sebagian orang yang masih memikirkan stigma tentang berpacaran dengan rekan kerja.

Sehingga mereka pun memilih backstreet alias merahasiakan hubungan tersebut.

"Ada aturan lama yang mengatur karyawan untuk tidak saling berpacaran.

"Alasannya karena berisiko kehilangan pekerjaan, menjadi tidak nyaman di tempat kerja hingga menciptakan drama kantor yang merusak reputasi profesional," ungkap Brudo.

Untuk itu dalam menjalin hubungan asmara di kantor, sangat penting untuk membangun batasan-batasan.

Hal ini agar tidak menyebabkan kerugian pada salah satu pihak, terutama dalam urusan pekerjaan.

Jadi, penting bagi Kawan Puan untuk memperjelas batasan dan mencari tahu apa yang diinginkan dari sebuah hubungan kerja.

Apakah hanya berteman, atau ada yang lebih?

Namun sebelum semuanya jadi membingungkan, lebih baik dipikirkan sebelum terjadi sesuatu yang mungkin kamu sesali nantinya ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Belajar dari Forecasting Love and Weather, Ini 4 Tips Kerja Satu Kantor Bareng Mantan