Ikut dalam FinExpo BIK 2021, Allianz Indonesia dan NOVA Ajak Masyarakat Melek Keuangan

Alessandra Langit - Jumat, 29 Oktober 2021
Allianz Indonesia dan NOVA gelar FinExpo BIK 2021.
Allianz Indonesia dan NOVA gelar FinExpo BIK 2021. FreshSplash | Getty Images

Parapuan.co - Kawan Puan, Allianz Indonesia dan NOVA kembali ikut berpartisipasi dalam penyelenggaraan FinExpo.

Acara tersebut diselenggarakan atas kerjasama pelaku usaha jasa keuangan (PUJK) dan Otoritas Jasa Keuangan(OJK).

Acara tersebut dilaksanakan dalam rangka Bulan Inklusi Keuangan 2021 sepanjang bulan Oktober sampai 2 November 2021 melalui kegiatan Literasi dan Inklusi.

Tahun ini sendiri merupakan kedua kalinya FinExpo digelar dengan konsep virtual.

Terdapat 5 kegiatan dalam rangkaian acara FinExpo BIK 2021 ini, yang dimulai sejak 30 September dan akan berakhir pada 6 November 2021 mendatang.

Kegiatannya sendiri ada yang berbentuk kuliah WhatsApp (kulwap) maupun talkshow melalui Zoom.

Berdasarkan rilis yang PARAPUAN terima, berikut ini rangkaian acara dalam FinExpo BIK 2021 selengkapnya.

FinExpo BIK 2021 kerja sama Allianz Indonesia dan NOVA
FinExpo BIK 2021 kerja sama Allianz Indonesia dan NOVA Allianz Indonesia/NOVA

Baca Juga: Begini Inovasi Digital Asuransi Allianz untuk Dukung Bisnis Sehat

1. Kuliah WhatsApp Series

Diadakan Kuliah WhatsApp (kulwap) untuk komunitas dengan tema Uang Bisnis Bukan untuk Belanja Bulanan.

Kulwap akan diadakan sebanyak lima kali mulai 30 September sampai 6 November mendatang.

Kegiatan yang digelar dalam bentuk diskusi melalui grup WhatsApp ini menghadirkan Rista Zwestika CFP, Co-Head Advisory Finansialku.com dan beberapa perwakilan dari Allianz Indonesia sebagai narasumber.

Sumber: Rilis Pers FinExpo BIK 2021
Penulis:
Editor: Linda Fitria