Perlu Perubahan, Ini 5 Tips Olahraga untuk Perempuan Usia 30an

Aghnia Hilya Nizarisda - Jumat, 10 September 2021
Ada beberapa tips olahraga untuk perempuan di usia 30an yang perlu diperhatikan.
Ada beberapa tips olahraga untuk perempuan di usia 30an yang perlu diperhatikan. jeffbergen

Parapuan.co - Dengan terus melakukan olahraga di usia 30an, maka Kawan Puan sedang memperbaiki kualitas dan kuantitas hidupmu.

Olahraga untuk perempuan usia 30an bisa membuat tubuhmu tetap bugar selama beberapa dekade ke depan, saat risiko penyakit seperti jantung hingga diabetes meningkat.

Meski begitu, Kawan Puan tetap perlu menyesuaikan bentuk olahraga di usia 30an. Namun, tenang saja, ada banyak tips olahraga untuk perempuan usia 30an.

Melansir Prevention, Liz Barnett, seorang pelatih pribadi di New York City mengungkapkan, olahragamu perlu diubah saat memasuki dekade baru agar mendapat manfaat lebih banyak.

"Kebanyakan orang berusia 30an menjalani kehidupan yang lebih menetap daripada di usia 20an, seperti lebih banyak waktu duduk di meja dan pergi bekerja," ungkap Barnett.

Katanya, "Jam kerja yang panjang ditambah dengan tanggung jawab sebagai orang dewasa dan memulai keluarga meninggalkan lebih sedikit waktu untuk kebugaran daripada sebelumnya."

Baca Juga: Hari Olahraga Nasional, Ini 5 Tips Memulai Olahraga bagi Perempuan Usia 40an

Barnett pun mengungkapkan, hal yang lebih buruk ialah metabolisme yang dulunya cepat mulai melambat, sehingga dapat menyebabkan penambahan berat badan.

Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, Kawan Puan dapat mengikuti beberapa tips olahraga untuk perempuan usia 30an ini. Yuk, simak!

1. Buat dan Ikuti Rencana

Tidak seperti saat masih di usia 20an yang bisa berlari dua hari berturut-turut, di usia 30an tanggung jawab dan peranmu lebih banyak.

Holly Del Rosso, seorang pelatih pribadi di San Francisco mengatakan, olahraga di usia 30an yang penting ialah fokus menyeimbangkan latihan dan melatih bagian berbeda di tiap latihannya.

"Dengan cara ini kamu tidak melatih kelompok otot tertentu secara berlebihan, yang dapat menyebabkan cedera," ujar Holly Del Rosso.

Dengan membuat dan mengikuti rencana olahraga, kamu tahu kapan saatnya menguatkan bagian tubuh tertentu. Misal, hari Selasa, itu kardio dan penguatan tubuh bagian atas.

Keluarga dan pekerjaan cenderung tidak menggagalkan Kawan Puan ketika kamu menuliskannya.

2. Kurangi Sikap Kompetitif

Kawan Puan perlu tahu, ada risiko cedera yang lebih tinggi saat kamu olahraga di usia30an, apalagi jika kamu telah mengurangi konsistensi dan intensitas kebiasaan olahraga.

"Meskipun bagus untuk mengikuti grup kelas olahraga, katakanlah, sebagai motivasi, penting untuk mengatur kecepatan diri sendiri dan bekerja pada tingkat kebugaranmu," kata Del Rosso.

3. Perbanyak Waktu Pemulihan

Menurut Meghan Kennihan, pelatih pribadi di LaGrange, IL, ketat mengatur waktu istirahat ialah salah satu tips olahraga untuk perempuan usia 30an.

"Tidak hanya tubuh yang berubah seiring bertambahnya usia, dengan pergantian sel tidak terjadi secepat dulu, tetapi semua tuntutan dan stres lain dalam hidup kamu berkontribusi pada proses pemulihan yang lebih lambat," kata Kennihan.

Baca Juga: Menurut Dokter, Ini 4 Panduan Olahraga yang Benar di Masa Pandemi

Maka itu, Kennihan menyarankan beberapa olahraga di usia 30an seperti yoga dan foam rolling sebagai bentuk pemulihan tubuhmu.

Olahraga tersebut akan membuatmu mendengarkan tubuhmu sehingga tidak akan berlebihan.

4. Lakukan Latihan Gerak Sendi

Salah satu bentuk aktivitas fisik atau olahraga di usia 30an yang penting dilakukan ialah latihan gerak sendi (range of motion), menurut Sarah Ann Kelly, pelatih pribadi di Santa Monica, CA.

Gerakan yang mudah misalnya dengan melakukan squat atau push up.

"Ini membantumu merekrut lebih banyak serat otot, sehingga kamu akan membangun otot yang lebih kuat, lebih aktif secara metabolik, dan tidak akan mudah cedera saat kamu melakukan hal-hal seperti mengangkat barang belanjaan atau anak-anakmu," terang Sarah.

5. Coba Latihan Angkat Beban

Tahukah kamu bahwa massa otot menurun seiring bertambahnya usia dan rata-rata orang kehilangan sekitar 1 persen massa otot setiap tahun dimulai pada awal usia 30an.

Jake Boly, pelatih pribadi bersertifikat di Hempstead, NY, mengatakan, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mencegahnya ialah dengan latihan beban.

"Mengangkat beban di usia 30an akan membuat tulang lebih sehat dan otot lebih kuat, sekaligus menguntungkan sistem fisiologis lain yang cenderung menurun seiring bertambahnya usia," kata Boly. (*)

 

 

Sumber: Prevention
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda