Alatté Luncurkan Kosmetik Lokal Sesuai Undertone Kulit Indonesia

Anna Maria Anggita - Kamis, 22 April 2021
Undertone kulit
Undertone kulit colorscience.com

Parapuan - Kawan Puan, pasti tahu kalau dewasa ini produk kosmetik menjadi salah satu kegemaran banyak masyarakat di dunia tidak terkecuali Indonesia.

Menurut data dari kementerian perindustrian, pada tahun 2019 industri kosmetik di Indonesia bertumbuh sebesar 7%.

Baca Juga: Tahan Lama, Ini 4 Cara Mudah Mendapatkan Tampilan Makeup No Makeup

Hal ini memperlihatkan jika masyarakat Indonesia sudah mulai tertarik dengan kosmetik.

Situasi ini juga didukung dengan banyaknya merek - merek kosmetik lokal baru yang bermunculan serta banyaknya konten-konten kosmetik pada sosial media di Indonesia. 

Salah satunya adalah brand kecantikan Alatté  yang merupakan produk kosmetik lokal yang baru saja launching, bertepatan dengan Hari Kartini, Rabu (21/4/2021).

Alatté lahir ditengah pandemi sebagai kosmetik yang membawa teknologi baru untuk menjawab kebutuhan makeup yang menggalakkan slogannya “Say no to dry” yakni dengan memiliki kandungan yang baik dan aman untuk kesehatan kulit & bibir untuk lembab sepanjang hari.

“Kami berharap Alatté dapat menjadi solusi bagi ragam kosmetik yang sesuai dengan kebutuhan pandemi saat ini, untuk tetap sehat dan lembab sepanjang hari” ucap Dyah Prastiti selaku pendiri Alatté.

Di sisi lain, ternyata hadir dengan berbagai warna yang sesuai undertone skin perempuan di Indonesia.

Sebagai informasi, undertone skin adalah warna dasar di bawah kulit manusia, yang ditentukan oleh gen ya, Kawan Puan.

Menurut Oya Miranti selaku color image consultant, memilih warna kosmetik maupun pakaian itu harus sesuai dengan undertone skin kita.

Sebab, jika tidak sesuai dengan undertone skin, sebagus apa pun make up atau pakaian yang digunakan tak akan membuatmu tampak 'Wow'.

Maka dari itu, Kawan Puan harus mengetahui warna dasar kulit kita ya.

Pasalnya warna yang cocok untuk orang lain, belum tentu cocok buat diri kita lo, Kawan Puan.

Baca Juga: Hati-Hati! Sering Bercukur atau Waxing Bisa Menimbulkan Ingrown Hair

Oya pun menyarankan ada dua cara untuk mengetahui undertone skin, yuk simak:

1. Dengan melihat nadi

Caranya yakni dilakukan dengan melihat urat nadi, bila warnanya biru keunguan, masuk ke cool, sedangkan jika hijau masuknya ke warm.

Sayangnya, cara ini kurang efektif nih, Kawan Puan.

" Sebab, kebanyakan orang Indonesia itu memiliki kulit yang cenderung kuning, sehingga kalau kita punya nadi warna biru, ketemu kulit yang kuning jadinya hijau," tutur Oya.

Maka dari itu kebanyakan orang Indonesia banyak yang memutuskan kalau termasuk ke warm undertone skin padahal belum tentu seperti itu.

Hal ini dikarenakan orang dengan kulit putih, hitam, kuning langsat, atau pun sawo matang tetap bisa dibagi apakah masuknya ke warm atau ke cool.

2. Menggunakan kain berwarna oranye dan pink fuscia

" Gunakan dua macam kain, yang berwarna pink fuscia dan oranye," ujar Oya saat memberi saran.

Menurutnya menggunakan kain adalah cara mengetahui undertone skin yang lebih akurat dan efektif.

Caranya yaitu sembari berkaca kenakan kain tersebut di kepala dan lihat dirimu sendiri, perhatikan warna mana yang bikin kamu jadi glowing, lebih muda dan berseri.

Baca Juga: Jangan Diabaikan! Ketiak Mulus Juga Perlu Perawatan yang Tepat

Jika oranye yang membuat tampak lebih segar berarti kamu termasuk ke warm undertone.

Begitu pun juga bila lebih berseri dengan pink fuscia, ini menandakan tergolong cool undertone.

Saat mengetes pun, sebaiknya tanpa riasan wajah sama sekali ya.

Wah sungguh mudah ya, yuk coba dan ketahui undertone skin yang sesungguhnya.

Dengan begitu sebagai perempuan kita bisa memilih warna yang cocok untuk diri kita ya, Kawan Puan.(*)

 

BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Sunscreen Pilihan Parapuan hingga Manfaat Bunga Magnolia