Catat! Ini 5 Tips Memilih Gaya Pakaian Untuk Bentuk Badan Model Pir

Tim Parapuan - Rabu, 3 Maret 2021
Rekomendasi gaya pakaian untuk bentuk badan model pir.
Rekomendasi gaya pakaian untuk bentuk badan model pir.

1. Pilihlah Atasan Yang Tepat

Keunikan dari bentuk badan pir ini adalah kamu bisa dengan bebas memilih motif dan warna dari baju atasanmu.

Kamu bisa pakai atasan dengan bentuk kerah V, atasan yang menutup leher, lengan pakaian yang memiliki aksen lebih besar di bawahnya atau seperti bentuk lonceng, dan banyak lagi.

Pada intinya kamu bisa lebih bebas memilih model atasan!

Secara umum atasan yang tidak terlalu besar tapi tidak terlalu sempit dan bermotif akan memberikan ilusi jika kamu memiliki bahu yang kecil.

Itu akan menarik perhatian ke bagian pinggang yang seolah-olah juga terlihat kecil.

Baca Juga: Pakai Masker? Ini Cara Agar Makeup Tetap Menarik Perhatian, Simak Yuk!

2. Tambahkan Outer

Kamu juga bisa menambahkan jaket, cardigan, atau outer apapun.

Bentuk badan pir cocok mengenakan outer dengan bentuk A, princess cut atau apapun yang bisa menutupi bagian tengah pahamu.

3. Pakailah Dress

Ya, dress sangat cocok untuk kamu yang memiliki tipikal badan pir, karena kamu bisa menutupi area bawah dengan rok yang lebih mekar atau berbentuk A.

Menariknya, setiap dress yang memiliki panjang setidaknya di bawah lutut, akan membuat tubuhmu terlihat lebih panjang.

BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Jam Tangan Kim Soo Hyun hingga Hair Care Aespa