Perhatikan Penyebab Nyeri Punggung, Bisa Karena Tempat Tidur

By Saras Bening Sumunarsih, Minggu, 26 September 2021

Kssur yang menyebabkan nyeri punggung

Parapuan.co - Nyeri punggung menjadi masalah umum yang dialami banyak orang.

Satu masalah pada tubuh kita ini kerap dikaitkan dengan berbagai alasan dan penyebab lho, Kawan Puan. 

Duduk berjam-jam, postur tubuh yang buruk, terlalu banyak menggunakan ponsel hingga kasur yang sudah usang bisa menjadi penyebab sakit punggung. 

Sebenarnya, penyebab mendasar sakit punggung ialah adanya tekanan pada tulang belakang akibat duduk atau berbaring dalam posisi yang tidak wajar dan dalam waktu lama. 

Nyeri punggung dapat muncul dalam beragam bentuk, seperti nyeri tumpul di punggung bagian bawah, nyeri tembak, kaku di leher, dan mati rasa di kaki.

Bisa diatasi, ketahui dahulu kalau kasur tempat tidurmu nyatanya bisa menjadi alasan utama nyeri punggung yang dirasakan.

Lalu, tempat tidur seperti apa yang bisa menyebabkan nyeri punggung

Melansir dari Times of India, berikut kasur di tempat tidurmu yang bisa sebabkan nyeri punggung:

Kasur Kempes

Kasur sedang hingga keras mengurangi kemungkinan sakit punggung, dibandingkan dengan kasur yang lebih empuk.

Kasur harus menopang seluruh tubuh terutama bagian tulang belakang dan lengkungan tubuh.

 

Baca Juga: Jangan Salah, Begini Tips Memilih Kasur Busa yang Berkualitas