Karakter Badarawuhi nantinya masih akan diperankan oleh Aulia Sarah.
Akan ada pula para aktor dan aktris lain yang semakin menghidupkan cerita seperti Maudy Effrosina, Jourdy Pranata, Aming, Diding Boneng, dan masih banyak lagi.
2. Siksa Kubur - 10 April 2024
Selain film Badarawuhi di Desa Penari, ada pula film Siksa Kubur yang akan dirilis bersamaan dengan momen Lebaran.
Sinopsis film Siksa Kubur menceritakan tentang karakter perempuan bernama Sita yang tidak percaya dengan adanya siksa kubur.
Alur cerita semakin menyeramkan ketika Sita nekat masuk ke dalam kuburan orang-orang yang bersalah untuk membuktikan kebenaran siksa kubur.
Lewat film Siksa Kubur, penonton akan ditampilkan dengan aktris dan aktor papan atas Tanah Air seperti Faradina Mufti, Reza Rahadian, Putri Ayudya, Djenar Maesa Ayu, hingga Arswendy Bening Swara.
Baca Juga: Ini Alasan Joko Anwar Rilis Film Siksa Kubur Saat Momen Lebaran 2024
3. Dua Hati Biru - 17 April 2024