Imlek 2024, Intip Rekomendasi Ide Usaha yang Cocok untuk Pemilik Shio Naga

Rizka Rachmania - Selasa, 6 Februari 2024
Imlek 2024 tahun naga kayu, ini ide usaha yang cocok untuk pemilik shio naga.
Imlek 2024 tahun naga kayu, ini ide usaha yang cocok untuk pemilik shio naga. gahsoon

Ide usaha membuka bar dirasa cocok untuk pemilik shio naga karena mereka tahu cara bersenang-senang dan suka mengejar kegembiraan.

Bar identik dengan tempat bersenang-senang dan melepaskan stres, cocok jika dijalankan oleh seorang dengan shio naga.

Pemilik shio naga juga sosok yang supel dan hangat, sehingga mudah baginya mencari teman yang bisa dijadikan pelanggannya.

Ia juga bisa dengan mudah berbaur dengan pelanggannya agar mereka betah dan kembali lagi di kunjungan berikutnya.

Shio naga juga orangnya kuat, cepat, pandai, dan tangguh dalam menghadapi situasi tertentu dan tidak takut pada pembuat onar di bar. 

Peluang bisnis berikutnya yang cocok dijalankan oleh seorang shio naga adalah membuka toko.

Spesifiknya, toko yang dijalankan yakni di bidang perangkat keras atau jam tangan.

Shio naga dipercaya lebih mudah mendapatkan bantuan orang lain jika mereka membuka toko jam tangan atau toko perangkat keras.

Akan tetapi, pastikan pemilik shio naga mampu mengendalikan amarah dan emosi agar tidak terjadi hal buruk dengan pelanggan.

Baca Juga: 4 Shio yang Diprediksi Bakal Hoki di Tahun Naga Kayu 2024, Kamu Termasuk?