Dalam sebuah sesi di acara IdeaFest 2023 yang berlangsung tanggal 29 September sampai 1 Oktober 2023, Griselda sang Srikandi untuk Negeri menceritakan bagaimana proses ia merancang kostum karakter Wish.
Griselda mengatakan bahwa ia sebagai Associate Production Designer Disney bekerja sama dengan tim departemen seni untuk menciptakan kostum-kostum karakter Wish.
Dalam mencari inspirasi untuk karyanya, Griselda bereksplorasi dengan berbagai sumber material, seperti sejarah Eropa dan Afrika Utara, untuk kostum karakter Asha.
Ia juga menjelajahi beberapa animasi klasik Disney untuk menghadirkan detail dari beberapa film ikonik yang pastinya akan disadari oleh penggemar ketika menonton film animasi Disney Wish.
Dalam kunjungannya ke acara IdeaFest 2023, Griselda pun mengangkat tema The Art of Costume Design yang menceritakan proses kreatif di balik kostum para karakter Wish.
Dalam sesi terbatas dan tertutup itu Griselda menunjukkan kepada audiens bagaimana ia merancang kostum masing-masing karakter mulai dari sketsa, pemilihan palet warna, detail-detail kecil yang mendukung karakter tersebut, hingga akhir.
Impian Masa Kecil untuk Bekerja di Disney
Griselda juga berbagi perjalanannya sebagai animator, yang berawal dari impian seorang anak kecil di Indonesia penyuka film animasi Disney.
"Pada saat saya kecil dan menonton animasi Disney, saya selalu ingin menjadi orang yang menggambar karakter-karakter tersebut," ungkapnya.
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Film Raya and the Last Dragon, Ada Unsur Indonesia