Daesung Hengkang dari YG Entertainment, Bagaimana Nasib BIGBANG?

Saras Bening Sumunar - Selasa, 27 Desember 2022
Daesung hengkang dari YG Entertainment.
Daesung hengkang dari YG Entertainment. Soompi

Meskipun kini Daesung tidak berada di agensi YG Entertainment, dirinya masih tergabung dalam BIGBANG bersama dengan member-member lainnya.

Selaku agensi yang pernah maungi Daesung, YG Entertainment memastikan bahwa pihaknya secara tebuka akan selalu bekerjasama.

"Kami mendukung pilihan dan awal baru Daesung, dan kami selalu terbuka untuk bekerja sama dengannya," lanjut YG Entertainment.

Bagimana dengan Kontrak G-Dragon?

Di sisi lain, kontrak member BIGBANG lainnya yakni G-Dragon masih belum diputuskan.

Pihak agensi dan G-Dragon masih dalam tahap negosiasi.

"Kami masih dalam proses negosiasi kontrak," sambung YG Entertainment.

Sebagai informasi, setelah hengkang dari YG Entertainment, Taeyang memilih untuk bergabung dengan The Black Label.

The Black Label sendiri merupakan anak perusahaan YG Entertainment.

Sedangkan Choi Seung Hyung atau T.O.P juga telah meninggalkan agensi YG Entertainment pada Februari 2022 lalu.

Baca Juga: BIGBANG Bakal Comeback dengan Lagu Baru, T.O.P Tinggalkan Agensi setelah 16 Tahun

(*)

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati