5 Inspirasi Makeup Mata untuk Remaja, Sederhana dan Mudah Diaplikasikan

Ardela Nabila - Kamis, 11 Agustus 2022
Makeup untuk kulit remaja
Makeup untuk kulit remaja K-Angle

Parapuan.co - Remaja yang baru mencoba makeup biasanya suka mengeksplorasi berbagai gaya makeup, khususnya mata.

Seperti diketahui, mata merupakan salah satu bagian yang akan tampak mencolok apabila diaplikasikan riasan.

Tak perlu mengaplikasikan riasan bold untuk membuatnya tampak stand out, remaja juga bisa mencoba berbagai makeup mata sederhana untuk membuat mata terlihat lebih ‘hidup’.

Dalam rangka menyambut Hari Remaja Internasional yang diperingati besok, Jumat (12/8/2022), berikut ini lima inspirasi makeup mata yang cocok untuk remaja.

1. Monochromatic Eye Makeup Look

 

Remaja yang ingin area matanya terlihat stand out, namun tidak berlebihan, bisa mencoba monochromatic eye makeup look.

Seperti makeup yang terlihat pada Lili Reinhart di atas, di mana ia menyamakan warna eyeshadow dengan warna blush on dan lipstiknya.

Untuk riasan mata sederhana yang satu ini, Kawan Puan bisa menggunakan lipstik ataupun blush on di kelopak mata.

Baca Juga: 5 Makeup Item Esensial untuk Remaja, Belum Perlu Pakai Banyak Produk

Jangan lupa untuk menambahkan sedikit maskara dan merapikan alis untuk tampilan yang lebih fresh.

2. Natural Eye Makeup Look

 

Inspirasi makeup mata selanjutnya yang masih natural dan cocok untuk dipakai remaja saat bepergian adalah natural eye makeup look ini.

Untuk mendapatkan look ini, kamu hanya perlu mengaplikasikan sedikit eyeshadow berwarna cokelat pada bagian lipatan kelopak mata, outer corner, serta bagian bawah mata.

Agar tampilan mata terlihat lebih besar, Kawan Puan juga bisa mengaplikasikan sedikit eyeliner menggunakan eyeshadow berwarna hitam di bagian ujung kelopak mata.

Tambahkan sedikit eyeshadow shimmer di bagian inner corner dan aplikasikan maskara serta bentuk alis untuk hasil yang lebih maksimal.

3. Simple Glam Eye Makeup Look

 

Baca Juga: 4 Pelembap Wajah untuk Remaja yang Jadi Skincare Viral di TikTok

Tak melulu harus bermain dengan warna ‘aman’ yang soft, Kawan Puan yang remaja juga bisa mencoba tampil sedikit bold dengan warna cerah.

Seperti simple glam eye makeup look dengan eyeshadow berwarna kuning ini, yang meskipun berwarna namun tidak berlebihan.

Aplikasikan eyeshadow shimmer berwarna kuning pada bagian inner corner dan outer corner mata untuk mendapatkan look mata yang eye-catching.

Tambahkan sedikit maskara pada bulu mata dan bentuk alis agar riasan mata tersebut makin mencolok.

4. Simple Graphic Eyeliner

 

Berikutnya ada simple graphic eyeliner yang juga bisa dicoba oleh remaja, terutama yang suka tampilan bold.

Look ini bisa didapatkan dengan cara mengaplikasikan eyeliner pada bagian atas kelopak mata.

Untuk memberikan gradasi, aplikasikan concealer dan eyeshadow berwarna cokelat muda pada bagian kelopak mata, lalu tambahkan eyeshadow berwarna cokelat yang lebih tua di bagian atasnya.

Baca Juga: Skincare Viral di TikTok: Cara Mudah Merawat Kulit Remaja agar Sehat

Kamu juga bisa memakai fake lashes agar mata makin stand out dan menyisir alis untuk tampilan yang lebih rapi.

5. Soft Glam Eye Makeup Look

 

Inspirasi gaya makeup mata yang terakhir dan cocok untuk remaja adalah soft glam eye makeup look berikut ini.

Kawan Puan bisa mendapatkan look ini dengan mengaplikasikan eyeshadow berwarna coral di seluruh bagian kelopak mata.

Kemudian tambahkan eyeshadow shimmer di bagian depan kelopak mata serta inner corner.

Jangan lupa untuk menyisir alis dan menambahkan maskara agar hasilnya lebih maksimal.

Itu dia lima inspirasi makeup mata sederhana yang cocok untuk remaja bisa Kawan Puan sontek untuk tampil stand out. 

Baca Juga: Jadi Skincare Viral di TikTok, Ini Tips Memilih Sunscreen untuk Kulit Remaja

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria

Pertama Kali ke Jogja? Baca Rekomendasi Wisata Ini