Parapuan.co - Kawan Puan, seiring bertambahnya usia kamu mungkin merasakan bahwa circle atau lingkaran pertemananmu semakin kecil.
Jika semasa kuliah kamu bisa berteman dekat dengan 2-4 orang, mungkin lebih, begitu masuk ke dunia kerja kamu hanya bersahabat dengan 1-2 orang saja.
Hal ini wajar, bukan cuma disebabkan karena waktu untuk menjalin dan mempererat pertemanan yang semakin sedikit.
Akan tetapi untuk menjalin pertemanan baru, sebagian orang merasa sulit menaruh kepercayaan kepada orang lain.
Alhasil, kita memilih untuk menjaga circle dan kepercayaan yang sudah ada walau hanya dengan sedikit orang.
Di samping itu, bertambahnya usia sering kali mengajarkan kepada seseorang bahwa circle kecil yang diisi oleh teman sejati jauh lebih berharga dibandingkan circle seluas lautan.
Kira-kira, apa yang membuat lingkaran pertemanan mengecil dari waktu ke waktu selain apa yang sudah disinggung di atas?
Untuk mengetahui alasannya, simak penjelasan seperti yang dikutip dari creativehealthyfamily.com berikut ini!
1. Kamu sengaja membiarkan circle mengecil karena alasan kepercayaan
Baca Juga: Tips Menjalin Pertemanan Setelah Jadi Ibu Baru, Bisa Gabung Kelompok PKK
Mari kita gunakan analogi perahu yang berlayar di tengah lautan untuk sebuah circle pertemanan.
Ketika kamu mengenal semua orang di dalam perahu dan kalian saling mempercayai, kecil kemungkinan ada satu orang yang melubangi perahu tersebut.
Di perahu kecil yang berlayar itu, kalian tidak akan melakukan hal-hal yang justru membuat seisi perahu tenggelam.
Lain halnya dengan perahu besar di mana orang-orang di dalamnya mungkin menyimpan maksud tersembunyi untuk membuat semua yang ada di atasnya tenggelam.
Dengan kata lain, kamu memilih untuk bertahan di circle kecil di mana kamu dan sahabat sejati saling menguatkan dan percaya satu sama lain.
2. Kehilangan teman adalah bagian dari tumbuh dewasa
Ketika kamu mempercayai seseorang, kamu memilih untuk berempati pada mereka dan mencoba memahami perspektif mereka.
Sebaliknya, kamu tentu ingin orang yang kamu percaya juga melakukan hal yang sama sebagai balasannya.
Di sinilah di mana akan terlihat, apakah orang yang ada di circle-mu bertahan untuk memahamimu atau memilih pergi.
Jika ia memilih pergi, hargailah itu karena kehilangan teman juga merupakan bagian hidup yang menunjukkan kamu sudah tumbuh semakin dewasa.
Jadi apabila Kawan Puan merasa lingkaran pertemanan semakin mengecil, percayalah banyak orang di luar sana mengalaminya juga.
Yang perlu kamu lakukan adalah tetap menjaga persahabatan yang ada dan tidak terlalu mempermasalahkan jumlah orang di dalamnya.
Baca Juga: Berkaca dari Inventing Anna, Ini 5 Etika Berteman Sesama Perempuan
(*)