5 Rekomendasi Skincare untuk Perempuan Usia 50an di Sociolla, Ada Serum hingga Face Mist

Arintya - Senin, 30 Mei 2022
Rekomendasi skincare untuk lansia.
Rekomendasi skincare untuk lansia. jacoblund

Nama Beauty Serum C Booster diklaim mengandung Kakadu ekstrak yang memiliki kandungan vitamin C 100 kali lebih banyak dari jeruk.

Selain itu, produk ini juga mengandung tetrapeptide yang diklaim bantu mencerahkan wajah serta melawan tanda penuaan.

Nama Beauty Serum C Booster bisa kamu dapatkan di Sociolla dengan harga Rp83.850.

4. Hale Hit Refresh, Energizing Face Mist

Skincare untuk lansia - Hale Hit Refresh, Energizing Face Mist
Skincare untuk lansia - Hale Hit Refresh, Energizing Face Mist Sociolla

Selain serum, perempuan lansia juga membutuhkan face mist untuk menambah hidrasi wajah.

Hale Hit Refresh, Energizing Face Mist bisa menjadi salah satu pilihan yang layak dicoba.

Mengandung allantonin hingga ceramide, produk satu ini diklaim bisa bantu memperbaiki skin barrier hingga menambah hidrasi kulit.

Selain itu, produk yang juga mencegah penuaan ini bisa Kawan Puan dapatkan di Sociolla seharga Rp 89.000.

Baca Juga: Tetap Cantik di Usia Lanjut, Ini 10 Tips Makeup untuk Perempuan Lansia

5. True to Skin Mugwort Tripeptide Gel Cream

Skincare untuk lansia - True to Skin Mugwort Tripeptide Gel Cream
Skincare untuk lansia - True to Skin Mugwort Tripeptide Gel Cream Sociolla

Rekomendasi skincare untuk lansia yang selanjutnya ada True to Skin Mugwort Tripeptide Gel Cream.

Mugwort Tripeptide Gel cream merupakan pelembap yang bertekstur di antara gel dan krim yang ringan di kulit tetapi memberi kelembapan yang maksimal.

Mengandung Sodium Hyaluronate dan Artemesia Capillaris Flower Extract, produk ini juga diklaim mampu mengurangi kerutan.

Bisa digunakan baik pagi maupun malam hari, True to Skin Mugwort Tripeptide Gel Cream bisa Kawan Puan beli di Sociolla seharga Rp90.870.

Kawan Puan, itulah rekomendasi skincare untuk lansia yang bisa digunakan ibu atau nenekmu dalam merawat wajah.

Yuk ajak perempuan-perempuan hebat ini merawat wajahnya agar senantiasa sehat dan berkilau! (*)

Penulis:
Editor: Arintya

Pertama Kali ke Jogja? Baca Rekomendasi Wisata Ini