5 Cara Tetap Produktif Bekerja di Tengah Cuaca Panas, Harus Terhidrasi!

Aghnia Hilya Nizarisda - Selasa, 10 Mei 2022
Tetap terhidrasi adalah salah satu tips bekerja produktif meski cuaca panas.
Tetap terhidrasi adalah salah satu tips bekerja produktif meski cuaca panas. yongyuan

Sedangkan, untuk kamu yang bekerja dari rumah, kamu bisa menjadwalkan mandi air dingin di sela-sela hari kamu saat cuaca panas amat membuatmu tak nyaman.

4. Matikan peralatan teknologi

Hampir semua peralatan teknologi di rumah atau kantor kamu seperti laptop dan komputer menghasilkan panas.

Lantas, perlu berapa lama kamu mengerjakan tugas yang harus diselesaikan dengan laptop?

Di tengah cuaca panas, kalau memungkinkan kamu bisa mematikan beberapa peralatan teknologi, misalnya laptop. Nah, pekerjaan sisanya bisa kamu selesaikan dari smartphone.

5. Pakaian yang mendukung

Jika kamu harus berangkat ke kantor di cuaca panas, maka pakaian kerja yang mendukung harus ringan, lapang, dan longgar.

Kamu bisa memilih pakaian dengan warna pucat yang memantulkan sinar matahari sambil memastikan bahwa hal itu mempertahankan kesan profesionalisme.

Baca Juga: Banyak Gangguan, Ini Cara Tetap Termotivasi dan Produktif Selama WFH

Pasalnya, ada alasan mengapa linen sangat populer, tenunan khusus dari kain memberikan aliran udara yang lebih baik ke tubuh kamu dan membuatmu tetap sejuk.

Hal ini juga secara aktif menghantarkan panas dari tubuh kamu untuk sedikit kesegaran ekstra.

Nah, itulah 5 cara agar kamu tetap bisa produktif bekerja di tengah cuaca panas, mulai dari tetap terhidrasi hingga pilih pakaian yang mendukung. (*)

Sumber: Kompas.com,Medium
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda