Catat! Ini Informasi yang Harus Dicantumkan Wanita Karier di dalam CV

Ratu Monita - Senin, 14 Maret 2022
Hal yang perlu diperhatikan wanita karier pada CV.
Hal yang perlu diperhatikan wanita karier pada CV. everydayplus

Wanita karier hanya perlu memilih template yang diinginkan, lalu memasukkan data diri ke dalam template tersebut.

Lantas apa pengertian CV lamaran kerja dan informasi apa saja yang harus termuat di sana?

Dikutip dari laman Kompas.com, menurut buku Panduan Praktis Membuat Surat Lamaran Kerja & Curriculum Vitae (CV) oleh Paramitha Selviana Oktora, CV lamaran kerja adalah dokumen penting yang menjadi salah satu bahan pertimbangan perusahaan untuk menerima atau tidak seorang pelamar kerja.

Seperti yang sudah disampaikan, CV dinilai penting karena dianggap mewakili diri dan penampilan pelamar kerja.

Mengingat ada banyak pelamar kerja yang akan melamar di sebuah perusahaan, sangat penting untuk membuat CV yang menarik dan detail.

Informasi yang dicantumkan memang harus ditulis secara detail tetapi ringkas. Tujuannya tentu memudahkan perusahaan memberikan penilaian yang cepat pada pelamar.

Selanjutnya, usahakan CV hanya berjumlah satu lembar. 

Untuk itu, informasi di CV keahlian dan keunggulan perempuan karier harus tertulis agar minat perusahaan semakin tinggi kepada kita sebagai pelamar. 

Baca Juga: Wanita Karier Alami Stres saat Mencari Kerja? Simak 6 Tips Ini

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini