Manfaat Essence untuk Kulit, Salah Satunya Bantu Penyerapan Skincare Lainnya

Ardela Nabila - Kamis, 13 Januari 2022
Manfaat essence untuk kulit wajah.
Manfaat essence untuk kulit wajah. K-Angle/iStockphoto

Selain melembapkan dan bisa membantu penyerapan produk selanjutnya, kandungan aktif yang ada di dalam essence juga bisa memberikan manfaat lainnya.

Mulai dari melindungi skin barrier, meningkatkan kesehatan kulit, mengembalikan keseimbangan pH kulit, hingga membuat lapisan epidermis pada kulit menjadi lebih halus.

Menurut sebuah studi yang dilakukan oleh George Sadowski, MD dan Julian Sadowski yang diterbitkan pada tahun 2020, ditemukan adanya peningkatan pada kondisi kulit usai memakai essence.

Tak hanya dalam hal melembapkan, tetapi juga terkait kekencangan kulit hingga elastisitasnya.

Namun, manfaat lain yang bisa didapatkan dari essence tentunya juga disesuaikan kembali dengan bahan aktif lainnya yang ada di dalam produk essence tersebut.

Misalnya saja bahan seperti anti-aging atau anti-acne yang bisa kamu dapatkan apabila essence yang kamu pakai juga mengandung ekstrak tanaman tertentu.

Penelitian lainnya yang dilakukan tahun 2015 oleh beberapa peneliti dari Oxidative Medicine and Cellular Longevity menemukan bahwa kebanyakan skincare yang terbuat dari tanaman memiliki kandungan antioksidan yang tinggi.

Antioksidan ini diketahui memiliki manfaat anti-aging sekaligus memberikan perlindungan UV.

Dalam hal essence, essence yang diformulasikan dengan bahan-bahan alami dari tanaman juga akan memiliki manfaat tambahan karena adanya kandungan antioksidan.

Baca Juga: Jadi Skincare Viral di TikTok, Seberapa Penting Penggunaan Essence?

Sumber: Healthline
Penulis:
Editor: Arintya

Bisa Atasi Flek Hitam, Apa Itu Cysteamine yang Viral di TikTok?