Konflik Afghanistan, 15 Orang Warga Negara Indonesia Dipastikan Aman

Dinia Adrianjara - Rabu, 18 Agustus 2021
Kekacauan lalu lintas di luar bandara Kabul. Foto satelit yang baru dirilis oleh Maxar merekam kerumunan warga Afghanistan di bandara internasional Hamid Karzai di Kabul.
Kekacauan lalu lintas di luar bandara Kabul. Foto satelit yang baru dirilis oleh Maxar merekam kerumunan warga Afghanistan di bandara internasional Hamid Karzai di Kabul. Maxar

Baca Juga: E-commerce Karya Perempuan Ini Hadir Jadi Wadah bagi Womanpreneur

"Keselamatan dan kesehatan WNI, termasuk staf KBRI, menjadi prioritas utama," ungkap Judha.

Di tengah kondisi tersebut, Judha menegaskan bahwa misi diplomatik Indonesia yang ada di Kabul, masih akan terus beroperasi.

Ia memastikan belum terdapat rencana dari pemerintah Indonesia, untuk menutup misi diplomatik di Afghanistan.

"Misi akan dioperasikan oleh staf esensial, yang terdiri dari unsur diplomat maupun unsur keamanan," kata dia.

(*)