Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata Ini Alasan Juragan 99 Lapor SPT Tahunan di KPP Pratama

Kompas.com - 28/03/2022, 15:13 WIB
Editor Aghnia Hilya Nizarisda

Parapuan.co - Nama Juragan 99 atau Gilang Widya Pramana tampaknya belakangan ini sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.

Pasalnya, laki-laki yang dikenal dengan sebutan Crazy Rich Malang ini makin diperbincangkan usai membahas omzet MS Glow, bisnis milik istrinya Shandy Purnamasari.

Melansir Kompas.com, Gilang mengklaim omzet penjualan bisnis kosmetik yang didirikan Shandy dan Maharani Kemala itu, MS Glow, bisa tembus Rp600 miliar per bulan.

Alhasill, pernyataan Juragan 99 tersebut langsung dikomentari Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus.

"Wow gurih nih @DitjenPajakRI setahun omset Rp7,2 T. Berarti memungut PPN 10 persen Rp720 M. Tinggal cocokin ke SPT PPN dan SPT PPh," cuit Yustinus di akun Twitter pribadinya.

Nah, beberapa hari lalu Juragan 99 pun mendatangi Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Mampang Prapatan untuk lapor SPT (Surat Pemberitahuan) tahunan.

Selain itu, Gilang pun mengikuti program pengungkapan sukarela (PPS) yang diselenggarakan pemerintah hingga tanggal 30 Juni 2022.

Hal tersebut diungkapkan Gilang melalui akun Instagram-nya, Juragan 99. Tak hanya itu, Yustinus pun menungkapkan hal selaras di akun Twitter-nya.

"Kami mendapat info dari rekan di Kantor Pajak, @GilangJuragan99 hari ini menyampaikan SPT dan telah mengikuti Program Pengungkapan Sukarela," tulis Yustinus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Gilang Widya Pramana (@juragan_99)

Baca Juga: Bagi yang Belum Tahu, Ini Ketentuan Pajak untuk Pelaku E-commerce

"Langkah ini patut diapresiasi dan semoga menjadi contoh bagi yang lain untuk peduli dan patuh pajak. #PajakKuatIndonesiaMaju," tambahnya.

Menariknya, salah satu warganet di Twitter dengan akun @XIXdgmbkXIX mempertanyakan langkah Gilang yang melapor di KPP Pratama dengan me-retweet cuitan Yustinus.

Cuitan itu pun dikomentari warganet lain karena KPP Pratama memang ditujukan untuk wajib pajak dengan nominal pajak dan aset kecil, dibandingkan KPP Madya dan KPP Besar.

Sehubungan dengan itu, Kepala Subdit Penyuluhan Pajak Direktorat P2Humas DJP Inge Diana Rismawati mengungkapkan alasannya kepada PARAPUAN.

Menurutnya, hal yang perlu diluruskan lebih dulu adalah jenis KPP hanya ada tiga, yakni KPP Pratama, KPP Madya, dan KPP Besar.

Seorang wajib pajak terdaftar di KPP Besar haruslah besar dalam skala nasional. Sedangkan, KPP Madya juga besar, tetapi skalanya di regional.

"Tidak ada KPP Khusus. Kanwil (Kantor Wilayah) khusus itu memang ada wajib pajak penanaman modal asing, BUMN, bursa, migas. Tapi itu semua kriterianya masuk ke Madya," ujar Inge.

Lantas, Inge pun menjelasakan bahwa ada banyak kriteria dan persyaratan yang harus dipenuhi wajib pajak untuk bisa naik ke madya ataupun besar.

Beberapa di antaranya adalah setoran pajak atau jumlah penerimaan pajak dari wajib pajak bersangkutan, modal, dan aset.

Baca Juga: Sedang Tren Investasi Pasar Modal, Ini Dia Cara Laporkan Saham di SPT Tahunan

Tak hanya itu, ternyata untuk bisa menjadi wajib pajak madya ataupun besar harus ada keputusan Dirjen tersendiri yang menyatakan wajib pajak tersebut layak dipindah.

Keputusan itu tidak rutin dibuat. Inge pun bilang, Mei 2021 lalu penetapan wajib pajak baru diadakan dengan mengambil momen pembentukan struktur organisasi baru di KPP.

"Wajib pajak baru pasti daftar di KPP Pratama, karena kan kita enggak punya sejarah catatan tentang dia gimana tahun sebelumnya," terang Inge.

"Kalau daftar baru pasti masuk pratama. Untuk terdaftar di madya bisa diperbaharui tapi ada kebijakan tertentu dan tidak secara rutin di lakukan," tambahnya.

Wajib pajak tersebut harus lolos sekian persyaratan dan jadi yang terpilih. Inge bahkan mengungkapkan, jumlah wajib pajak madya hanya ada sekitar 1000-2000 WP.

Menurutnya, sekalipun seseorang membayarkan pajak hingga miliaran tahun ini, wajib pajak tersebut tidak bisa serta merta masuk ke madya. 

Jumlah setoran yang dilihat dan dipertimbangkan oleh pihak pajak tidak berdasarkan satu tahun, yang kebetulan lagi besar, saja.

"Biasanya melihat setoran beberapa tahun ke belakang, antara 3 sampai 5 tahun. Kalau sekarang bayar puluhan miliaran, enggak langsung dipindah ke madya," terang Inge.

Baca Juga: Sedang Tren Investasi Pasar Modal, Ini Dia Cara Laporkan Saham di SPT Tahunan

Lantas, menurut Inge, mengapa Juragan 99 yang disebut crazy rich Malang itu lapor pajaknya di KPP Pratama dan tak terdaftar sebagai madya ataupun besar?

"Pada saat kita menentukan wajib pajak baru untuk KPP madya, misalnya tahun lalu, dia tidak terekam sebagai yang beberapa tahun ke belakang memberikan setoran yang besar," ujarnya.

"Jadi dia belum masuk ke madya, masih di pratama. Kita enggak tahu deh beberapa tahun lagi, tergantung kebijakan pimpinan, apakah ada rolling lagi," pungkas Inge. (*)


Terkini Lainnya

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com