Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanda Kamu Terlalu Baik pada Orang Lain, Salah Satunya Merasa Bersalah

Kompas.com - 14/03/2022, 15:28 WIB
Editor Linda Fitria

Parapuan.co - Ada banyak orang menempatkan kebahagiaan orang di atas kebahagiaannya sendiri.

Apakah kamu salah satu yang juga melakukannya?

Jika iya, kamu akan selalu berusaha membuat orang lain tercukupi dan juga bahagia.

Menjadi baik memang keharusan, namun menjadi terlalu baik hingga mengesampingkan diri sendiri juga tidak bagus.

Sebab, saat kamu gagal memenuhi keinginan orang, kamu akan menyalahkan dirimu sendiri.

Terkait hal itu, ini tanda-tanda kamu terlalu baik pada orang lain menurut psikolog Amber Elizabeth Smith, seperti melansir Stylist.

1. Sering memaafkan orang lain

Pengampunan tentu saja merupakan sesuatu kebajikan, tetapi memaafkan perbuatan dan orang yang sama termasuk tanda bahaya.

Jika kamu memiliki hubungan beracun dan mereka terus-menerus mengulang kesalahannya, cobalah untuk memikirkannya lagi.

Baca Juga: Ini 5 Tipe Seseorang Perfeksionis, Apakah Kamu Salah Satunya?

Jika memaafkan orang lain justru membuatmu stres dan takut, itu salah satu tanda kamu terlalu baik pada orang lain.

2. Tidak mengakui emosi

Kamu sering mengatakan 'tidak apa-apa' ke orang lain yang sudah menyakitimu, padahal sebenarnya kamu amat kesal.

Tidak mengakui emosi dan membiarkan segalanya berjalan seperti biasa dapat berdampak buruk untuk kesejahteraanmu.

3. Takut diberi label buruk

Tentu saja, semua orang ingin dianggap sebagai orang yang baik, tapi bukan berarti memprioritaskan orang lain di atas segalanya.

Kamu menjadi takut diberi label buruk ketika tidak bisa membantu orang lain, padahal mungkin orang lain memakluminya.

Meluangkan waktu untuk diri sendiri dan memprioritaskan kebutuhanmu sendiri bukanlah sesuatu yang membuatmumerasa bersalah.

Masalahnya, kamu merasa terlalu bertanggung jawab atas perasaan orang lain hingga merugikan dirimu sendiri.

Baca Juga: Terobsesi pada Diri Sendiri Berlebihan, Ini 6 Tipe Narsistik yang Perlu Diketahui

4. Menyalahkan diri sendiri

Saat orang lain berbuat salah dan kamu tidak bisa membantu mereka, kamu justru menyalahkan dirimu sendiri.

Hal ini tidaklah bijak, tidak bisa membantu orang lain bukanlah tanda kelemahan atau hubungan yang beracun.

5. Takut disebut egois atau toksik

Perilaku egois atau toksik bukan berarti kamu tidak bersedia untuk membantu atau menyenangkan orang lain.

Membantu orang lain harus dengan kesukarelaan, jika kamu melakukannya dengan terpaksa justru membuatmu kewalahan.

6. Takut menciptakan konflik

Konflik bisa muncul kapan saja. Bahkan mengorbankan diri sendiri untuk menyenangkan orang lain juga dapat menciptakan konflik.

Baca Juga: Dikenal Idealis dan Introvert, Begini Karakteristik Kepribadian INFP

Ya, itulah konflik batin. Hal ini terjadi ketika kamu memaksa dirimu sendiri untuk membantu orang lain, padahal kamu tidak mau.

Nah, itulah beberapa tanda yang menunjukkan kamu terlalu baik pada orang lain yang perlu disadari, ya, Kawan Puan.

(*)


Terkini Lainnya

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com