Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Semua Madu Dapat Digunakan untuk Perawatan Kulit, Ini Jenis yang Bisa Dipakai

Kompas.com - 22/08/2021, 15:00 WIB
Editor Citra Narada Putri

Parapuan.co – Tahukah Kawan Puan, ternyata madu tak hanya bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita loh, tapi juga untuk kulit.

Madu banyak digunakan untuk perawatan kulit sejak dulu kala, karena madu diproduksi oleh aktivitas enzim materi tanaman dan bakteri idup yang bersatu untuk menciptakan bahan yang kuat.

Penggunaannya bisa bermanfaat untuk membersihkan jerawat, menyembuhkan bekas luka hingga meratakan warna kulit.

Kendati demikian, penting untuk diketahui bahwa tak semua madu bisa digunakan untuk perawatan kulit loh.

Pasalnya, untuk perawatan kulit penting untuk menggunakan madu yang masih mengandung bakteri sehat agar efektif.

Ini akan mengaktifkan sistem kekebalan tubuh dan membantu peradangan dan kemerahan serta menyembuhkan noda di kulit.

Lantas, jenis madu seperti apa yang sebaiknya digunakan untuk perawatan kulit agar lebih glowing?

Baca Juga: Manfaat Madu yang Ampuh untuk Kesehatan Kulit, Apa Saja?

Madu Mentah VS Madu Pasteurisasi

Madu yang banyak dijual di pasaran kebanyakan adalah madu yang sudah dipasteurisasi. Namun sayangnya, madu jenis ini tak akan memberikan manfaat bagi kesehatan kulit.

Pasalnya, seperti melansir dari Always Healthy Living, madu yang sudah dipasteurisasi atau yang biasanya untuk konsumsi sehari-hari, tidak lagi mengandung banyaka antioksidan, enzim dan vitamin penting.

Maka dari itu, melansir dari Healthline, madu mentah yang tidak dipasteurisasi atau madu organik, memiliki potensi paling besar untuk aplikasi topikal pada kulit.

Dengan kata lain, madu organik mengandung tingkat nutrisi bermanfaat yang  lebih tinggi dibandingkan dengan madu anorganik.

Madu mentah memiliki komponen bermanfaat untuk Kawan Puan yang punya jerawat atau kondisi kulit autoimun seperti eksim atau psoriasis.

Selain itu, madu jenis ini juga dapat menyeimbangkan bakteri pada kulit yang bagus digunakan untuk jerawat.

Jika Kawan Puan punya noda atau eksim di kulit, madu yang tidak dipasteurisasi dapat mempercepat penyembuhan dan mengurangi peradangan.

Madu mentah juga merupakan eksfoliator alami, sehingga dapat mengatasi kulit kering dan kusam, serta meratakan warna kulit.

Baca Juga: Rekomendasi Skincare Mengandung Madu, dari Clay Mask hingga Lip Balm

Jenis Madu yang Bagus untuk Kulit

Ada banyak varietas madu yang tersedia. Tiap tempat memiliki madu yang berbeda-beda pula.

Pasalnya, lebah membuat madu setelah mengumpulkan nectar dari bunga di wilayah tempat mereka tinggal.

Sehingga madu tersebut tergantung dari jenis bunga yang mereka serbuki di daerah tersebut.

Lantas, madu jenis apa yang baiknya digunakan untuk perawatan kulit?

1. Madu Manuka

Terkenal sebagai madu dengan jenis paling baik, madu manuka telah banyak digunakan dalam produk-produk perawatan kulit.

Diproduksi oleh lebah di Selandia Baru yang menyerbuki pohon manuka, madu jenis ini diketahui memiliki tingkat aktivitas antibakteri yang sangat tinggi dan kekuatan peneymbuhan yang sudah dibuktikan melalui uji klinis.

Selain itu, madu manuka sangat efektif dalam menyembuhkan luka dengan cepat sehingga sekarang telah digunakan oleh dokter dalam perawatan klinis.

Lebih dari itu, madu manuka juga telah banyak digunakan untuk perawatan jerawat pada wajah.

Jika ingin menggunakan madu manuka untuk perawatan wajah, pastikan produk tersebut memiliki nomor UMF (Unique Manuka Factor) sebagai tanda uji nilai manfaat dan keaslian dari produk tersebut, yang biasanya terdapat pada kemasan.

Madu manuka dengan UMF 15+ atau lebih besar bisa jadi pilihan Kawan Puan untuk menjadikannya bahan alami untuk perawatan wajah.

Baca Juga: Cara DIY Masker Madu untuk Mencerahkan Kulit Wajah, Simple Banget!

2. Madu Buckwheat

Buckwheat atau soba adalah madu dengan warna yang lebih gelap dari madu pada umumnya, namun sangat kaya akan antioksidan.

Dalam penelitian yang dilakukan oleh University Of Illinois At Urbana-Champaign membuktikan bahwa tentang antioksidan dalam sejumlah jenis madu, ditemukan bahwa madu buckwheat memiliki tingkat efektivitas yang terbesar.

Ini menandakan bahwa madu buckwheat dapat memberikan perlindungan anti penuaan yang baik untuk kulit Kawan Puan.

Di sisi lain, madu jeis ini juga memiliki fungsi antibakteri yang tinggi, yang bagus untuk pengobatan jerawat.

3. Madu Bunga Jeruk

Memiliki aroma jeruk, madu jenis ini menunjukkan fungsi antioksidan yang tinggi dan memberikan sifat antiinflamasi.

Lebih dari itu, madu bunga jeruk ini juga mengandung flavonoid yang ditemukan dalam buah jeruk dan biasanya tidak ditemukan pada jenis madu lainnya.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Queretaro, Meksiko, terhadap sejumlah jenis madu menunjukkan bahwa madu bunga jeruk menunjukkan hasil antibakteri terkuat karena kandungan felonoliknya yang baik.

Maka tak heran jika madu jenis ini banyak digunakan untuk membunuh bakteri pada kulit dan mengobati jerawat.(*)


Terkini Lainnya

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com