Jarang Terdengar, 3 Pahlawan Ini Punya Peran Besar untuk Kemerdekaan Indonesia

By Saras Bening Sumunar, Selasa, 9 Agustus 2022

Andi Depu, salah satu pahlawan perempuan yang jarang terdengar

Parapuan.co - Banyak pahlawan yang berjasa atas kemerdekaan Indonesia, tak terkecuali keberadaan pahwalan perempuan.

Kawan Puan mungkin mengenal segelintir pahlawan perempuan seperti R.A Kartini, Cut Nyak Dhien, atau Dewi Sartika.

Nyanyata, ada pahlawan perempuan lain yang juga berjasa atas kemerdekaan Indonesia.

Meski namanya asing, tiga pahlawan perempuan ini juga memiliki peran luar biasa untuk kemerdekaan Indoensia.

Lantas siapa saja pahlawan perempuan tersebut?

1. Opu Daeng Risadju

Pahlawan perempuan Indonesia (Opu Dae Risadju)

Melansir dari Kompas.com, Opu Daeng Risadju memiliki nama asli Famajjah dan lahir di Palopo, Sulawesi Selatan, tahun 1880.

Pada tahun 1905, Opu Daeng Risadju dan sang suami terpaksa harus meninggalkan Palopo ke Pare-Pare karena kedatangan Belanda.

Baca Juga: Kenang Kebaikan Eril Semasa Hidup, Ridwan Kamil: Kamu Sejatinya adalah Pahlawan