Aplikasi MyPertamina Mulai Berlaku Hari Ini, Berikut Cara Daftar untuk Pengguna Baru

By Alessandra Langit, Jumat, 1 Juli 2022

Aplikasi MyPertamina mulai berlaku hari ini, berikut cara daftarnya

Parapuan.co - Kawan Puan, PT Pertamina Niaga mulai memberlakukan penggunaan aplikasi MyPertamina hari ini (1/7/2022).

MyPertamina berguna untuk penjualan bahan bakar minyak atau BBM bersubsidi jenis Pertalite dan solar.

Keputusan ini ditetapkan dalam rangka pembatasan penyaluran BBM bersubsidi oleh pemerintah.

Melansir Tribunnewspenggunaan MyPertamina ini berlaku untuk sebelas wilayah di Indonesia.

Wilayah tersebut adalah Kota Bukit Tinggi, Kab. Agam, Kota Padang Panjang, Kab. Tanah Datar, dan Kota Banjarmasin.

Selain itu ada Kota Bandung, Kota Tasikmalaya, Kab. Ciamis, Kota Manado, Kota Yogyakarta, dan Kota Sukabumi.

Pjs Corporate Secretary PT Pertamina, Patra Irto Ginting, mengatakan bahwa ada pertimbangan khusus dalam pemilihan sebelas wilayah tersebut.

Aspek yang dipertimbangkan antara lain karakteristik lokasi yang dekat dengan daerah tambang atau industri dan kesiapan infrastruktur.

"Serta (mempertimbangkan) angkutan atau transportasi umum dan juga kesiapan daerahnya," kata Irto.

Baca Juga: Beli Solar dan Pertalite Subsidi Bakal Pakai Aplikasi MyPertamina, Begini Caranya