Percintaan Berakhir Kilat, Kenali Love Bombing Dan 4 Tandanya

Aulia Firafiroh - Rabu, 7 April 2021
Couple conflict. Stressed crying female sitting on couch with abusive husband after quarrel, ready to divorce
Couple conflict. Stressed crying female sitting on couch with abusive husband after quarrel, ready to divorce Damir Khabirov

 

1) Suka memuji berlebihan

Love bomber biasanya mengetahui bahwa perempuan menyukai pujian.

Ia juga gemar memuji betapa sempurnanya kamu.

Semua pujian yang kamu dengar dari Love Bomber belum tentu tulus.

Hal tersebut ia lakukan agar sasaran yang Love Bomber targetkan tidak sadar bahwa ia sedang di bawah pengaruh.

Baca juga: 5 Cara Mudah Ajarkan Body Image dan Self Love pada Anak, Kuncinya Mulai dari Diri Sendiri

 

2) Hubungan terlalu cepat

Membedakan perilaku Love Bombing dengan orang yang ingin serius memang susah.

Love Bomber juga agresif dalam hubungan seperti ingin mengenalkan ke orangtua, mengajak kamu berlibur bersama, atau bahkan mengajak kamu untuk berhubungan seksual.

Padahal, Love Bomber melakukan hal tersebut agar kamu merasa nyaman, sulit lepas dari hubungan, dan memiliki tujuan tertentu.

Baca juga: Fenomena Love Scam, Mengapa Korban Jarang Lapor dan Memilih Menutupinya?

 

3) Cepat mengatakan cinta atau sayang

Mungkin beberapa orang sepakat bahwa perasaan cinta atau sayang tidak bisa diukur dari seberapa lama mengenal orang tersebut.

Namun, perlu dicatat bahwa perasaan cinta tidak muncul secara instan, melainkan membutuhkan proses.

Kamu perlu sedikit curiga jika seseorang dengan cepat menyatakan 'cinta' dalam kurun waktu yang sangat singkat.

Baca juga: Dipengaruhi Keluarga, Ini 5 Tipe Mencintai Orang Lain. Apa Tipemu?

 

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh